Belum Puas Gelar 2010 dan Gagal 2018, Ramos Incar 2022

Sergio-Ramos-Spain_2789785-900x506
Sergio-Ramos-Spain_2789785-900x506 (Foto : )
www.antvklik.com - 
Usia ternyata tak menggoyahkan tekad Sergio Ramos untuk tetap membela Spanyol di Piala Dunia 2022. Kapten La Furia Roja tersebut berkeinginan kuat untuk terbang ke Qatar empat tahun mendatang, demi membawa negaranya menjadi jawara dunia. "Saya wajib pergi ke Piala Dunia 2022 Qatar, meski dengan rambut yang akan memutih," tegas Ramos, dikutip dari
Telegraph. Sebelumnya santer diberitakan pemain berusia 32 tahun ini akan mengikuti jejak Andres Iniesta, untuk pensiun dari tim nasional, pasca gagal melenggang ke perempat-final, tumbang melalui drama adu penalty yang berakhir dengan skor 3-4 untuk kemenangan Rusia. "Saya ingin terus bermain untuk timnas Spanyol selama bertahun-tahun lagi, karena pada Piala Dunia tahun ini saya pulang dengan rasa sakit yang luar biasa," tambah Ramos. "Rasanya memang sulit, tapi saya yakin saya bisa." tutup Ramos. Mantan pemain Sevilla ini menjadi pemegang rekor penampilan terbanyak di Piala Dunia bersama timnas Spanyol. Ramos telah tampil 17 kali sejak memulai debut Piala Dunia tahun 2006. Jumlah itu sejajar dengan mantan kiper Spanyol, Iker Casillas. Ramos perlu delapan pertandingan lagi untuk menyamai jumlah yang dicatatkan Lothar Matthaeus, raja caps Piala Dunia, yakni 25 laga dari lima edisi yang diikuti. Di belakang Matthaeus ada salah satu legenda Italia, Paolo Maldini (23 caps), serta pencetak gol 'Tangan Tuhan' Diego Maradona, Uwe Seeler dari Jerman dan mantan bintang Polandia, Wladyslaw Zmuda yang masing-masing telah mengoleksi 21 caps. Ramos yang merupakan bek sekaligus kapten Real Madrid ini telah membantu Spanyol meraih dua juara Eropa 2008 dan 2012 serta sekali Piala Dunia pada 2010.