Tanggapan Naysila Mirdad soal Kabar Lamaran dengan Arfito Hutagalung

Naysila Mirdad (Foto : Instagram: @naymirdad)

Antv – Beberapa waktu lalu sempat beredar kabar bahwa Naysila Mirdad telah dilamar oleh kekasihnya,.

Menanggapi kabar tersebut, Naysila justru seolah kaget, lantaran hubunganya dengan sang kekasih rupanya belum sampai tahap lamaran.

"Kata siapa? Kok aku nggak tahu ya. Aku nggak pernah dengar," ucap Naysila Mirdad sembari tertawa seperti dikutip dari kanal YouTube Intens Investigasi pada Jumat, 24 Februari 2023.

"Aku sendiri aja belum tahu loh kalau ada proses lamaran," Naysila Mirdad menambahkan.

Menurut Naysila, hubunganya dengan Arfito Hutagalung memang serius, namun untuk tahapan lanjut keduanya mesti harus mempersiapkan banyak hal.

 

Naysilla Mirdad merayakan ulang tahun Arfito Hutagalung. (Foto: Instagram: @naymirdad)

 

"Kalau kita menikah kan pasti ada banyak banget yang harus dibicarain harus dicocokin gitu, nah masih pastinya kita jalanin bukan buat main-main, pasti mau serius," jelas perempuan 34 tahun ini.

Pemeran film Inang itu juga mengatakan jika mereka belum banyak membicarakan untuk hubunganya ke jenjang pernikahan. Meski demikian adik dari Nana Mirdad itu mengaku akan segera mengumumkan pernikahannya apabila sudah ada tanggal pasti.

"Tapi untuk menikahinya aku belum bisa ngomong sama temen-temen. Cuman kalau memang ada tanggalnya udah pasti, aku mau menikah aku nggak akan umpetin," ungkap Naysila Mirdad.

 

Naysilla Mirdad merayakan ulang tahun Arfito Hutagalung. (Foto: Instagram: @naymirdad)

 

Sebelumnya, Naysila Mirdad mengatakan bahwa Arfito sudah terbiasa membaur dengan keluarganya. Selain dapat restu dari pihak Naysilla, keluarga Arfito juga sudah memberikan lampu hijau atas hubungan mereka.

Hal ini diketahui ketika Naysilla hadir dalam perayaan ulang tahun kekasihnya yang ke-29. 

"Bulan lalu. Iya, ulang tahun. Jadi kita ada kumpul bersama sama keluarga, orang terdekat juga. Sama orang spesial juga, bisa dibilang gitu," ungkap Naysilla Mirdad.