Antv – Pasangan selebriti Rizky Billar dan Lesti Kejora kerap kali mencuri perhatian publik, terlebih sejak kasus KDRT pada tahun 2022 lalu. Bagaimana selengkapnya?
Sudah beberapa bulan sejak kasus Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) yang dilakukan Rizky Billar terhadap sang istri, Lesti Kejora, terjadi.
Saat ini kasus tersebut memang telah tuntas. Rizky Billar dan Lesti Kejora mengambil jalan damai. Keduanya telah saling memaafkan dan tidak berpisah.
Namun, bukan berarti publik dapat melupakan kasus tersebut begitu saja.
Belum lama ini, Rizky Billar dan Lesti Kejora kepergok keluar dari Polda Metro Jaya saat tengah malam pada Kamis, 19 Januari 2023.
Tidak diketahui alasan kedatangan Rizky dan Lesti ke kepolisian. Untuk saat ini, kuasa hukum keduanya pun belum bersedia untuk memberikan informasi lebih lanjut.
“Untuk kepentingannya apa, nanti akan kita kembali sampaikan,” ungkap Sadrakh Seskoadi, kuasa hukum Rizky Billar dan Lesti Kejora, saat ditemui awak media pada Jumat, 20 Januari 2023.
“Kita akan klarifikasi dengan jelas kok kepada teman-teman media,” ia melanjutkan, dikutip dari VIVA.
Meskipun begitu, kedatangan pasutri ini diduga untuk melaporkan warganet yang menulis komentar-komentar negatif tentang anak mereka di media sosial.
Seperti yang telah disebutkan di atas, Rizky Billar dan Lesti Kejora masih menjadi sorotan pasca kasus KDRT. Sayangnya, hal ini juga tertuju pada anak tunggal mereka, Muhammad Leslar Al-Fatih.
Rizky dan Lesti sering membagikan foto-foto Al Fatih di media sosial. Beberapa waktu yang lalu, Rizky pun membagikan momen sang anak yang sedang bercengkerama dengan orang-orang sekitar.
Dalam video tersebut, Al Fatih terlihat memakai topi kupluk dari brand ternama. Namun, warganet malah memberi komentar dan hinaan tak pantas.
“Bocah lain dipakaikan Fendi imut cakep gemesin. Lha ini kok tetap jelek,” komentar seorang warganet melalui direct message (DM) kepada Rizky Billar.
“Apapun harga 100 juta kalau dipake anak ini kayak barang rongsokan. Gimana sih Lar Billar,” sambung warganet tersebut.
Tak terima, Rizky me-screenshot pesan dari warganet tersebut dan mengunggahnya di Instagram story.
Di unggahan yang sama, Rizky mengungkapkan rasa kesalnya karena sang anak selalu menjadi sasaran hujatan warganet. Ia tak habis pikir mengapa seorang bayi mendapat hinaan seperti itu.
“Sekadar cerita gua pas umrah kemarin anak kecil begitu diistimewakan sama orang-orang yang ada di sana. Baik pribumi Arab maupun WNA dari berbagai mancanegara,” tulis Rizky Billar.
“Bahkan anak gue tiap lewat selalu disapa dan kebetulan anaknya memang 'sumeh' jadi banyak yang senang aja gitu, tapi di sini.. ya Allah..,” imbuhnya.