Bentuknya Menyeramkan, Ternyata Teripang Memiliki Khasiat Dahysat

Ternyata Tripang Memiliki Khasiat Dahysat
Ternyata Tripang Memiliki Khasiat Dahysat (Foto : Dok. Pixabay)

Ekstrak timun laut hitam diketahui dapat menghambat pertumbuhan bakteri, termasuk E. coli, S. aureus, dan S. typhi. Semua bakteri tersebut dapat menyebabkan penyakit.

2. Menjaga Kesehatan Jantung dan Liver

Makanan laut ini juga dipercaya dapat meningkatkan kesehatan jantung dan hati. Hal ini karena ia dapat membantu penurunan tekanan darah, dan mengurangi kolesterol total, kolesterol jahat, dan trigliserida.

Sebuah penelitian pada 2015 di jurnal BioMed Research International, meneliti tikus dengan penyakit hepatorenal. Peneliti menemukan bahwa dosis tunggal ekstrak timun laut hitam secara signifikan mengurangi stres oksidatif dan kerusakan hati.

3. Membantu Melawan Kanker

Hewan laut ini juga mengandung zat yang dapat membantu melawan sel kanker. Berdasarkn penelitian pada 2017 di jurnal Bioorganic & Medicinal Chemistry Letters, timun laut memiliki glikosida triterpen.

Senyawa tersebut ditemukan dalam timun laut Vietnam memiliki efek toksik pada lima jenis sel kanker. Ini termasuk di antaranya adalah sel kanker payudara, prostat, dan kulit.