Terpilih Jadi Ketum, Mahfud MD Yakin Erick Thohir Tak Akan Korupsi di PSSI

Jadi Ketum, Mahfud MD Yakin Erick Thohir Tak Akan Korupsi di PSSI
Jadi Ketum, Mahfud MD Yakin Erick Thohir Tak Akan Korupsi di PSSI (Foto : Dok. Istimewa)

Antv – Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir terpilih menjadi Ketua Umum Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI), dalam KLB PSSI pada Kamis (16/2/2023).

Atas terpilihnya mantan pemilik Inter Milan itu, Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD yakin, Erick Thohir tak akan korupsi.

Mahfud awalnya mengucapkan selamat kepada Erick Thohir yang terpilih sebagai Ketum PSSI. Dia menyebut terpilihnya kongres luar biasa merupakan rekomendasi Tim Gabungan Independen Pencari Fakta (TGIPF) Tragedi Kanjuruhan kepada PSSI.

"Kita ucapkan selamat atas terpilihnya Pak Erick Thohir sebagai Ketum PSSI melalui Kongres Luar Biasa. Bahwa penggantian itu dilakukan melalui Kongres Luar Biasa sudah jelas hal itu karena rekomendasi TGIPF agar pengurus PSSI diganti tanpa menunggu kongres biasa," kata Mahfud kepada wartawan, Jumat (17/2/2023).

Mahfud menyebut Erick Thohir sosok profesional di dunia sepakbola. Dia yakin Erick Thohir tak akan korupsi di PSSI.

"Pesan-pesan kepada Pak Erick Thohir sudah disampaikan melalui dokumen TGIPF kepada pemerintah. Saya juga sudah berdiskusi secara langsung dengan Erick Thohir. Kita tahu Pak Erick Thohir adalah orang profesional di sepakbola, tidak mencari makan dari PSSI, tetapi punya kecintaan dan impian tentang kemajuan PSSI," tuturnya.

"Dia sudah sangat mampu untuk membiayai dirinya sendiri mengurus PSSI tanpa harus korupsi. Kita yakini dia tidak akan korupsi dan tidak akan membiarkan terjadinya pasar gelap dalam pertandingan-pertandingan sepakbola kita," lanjutnya.