Christian Eriksen Cedera, Manchester United Resmi Datangkan Marcel Sabitzer di Posisi Gelandang

Marcel Sabitzer resmi berseragam Manchester United
Marcel Sabitzer resmi berseragam Manchester United (Foto : Twitter @FabrizioRomano)

AntvManchester United resmi datangkan gelandang baru, Marcel Sabitzer dari Bayern Munich dengan status sebagai pemain pinjaman hingga akhir musim. Sebelumnya, Setan Merah sempat diterpa kabar buruk setelah Christian Eriksen harus menepi.

Kehilangan Christian Eriksen yang harus menepi hingga akhir April. Kedatangan Marcel Sabitzer diyakini sebagai pengganti sesuai untuk mengisi kekosongan lini tengah.

 

 

Melansir dari laman resmi Manchester United, mereka mengonfirmasi dengan bergabungnya Marcel Sabitzer ke skuad membuat Setan Merah merasa senang.

"Saya merupakan pemain yang kompetitif, saya ingin menang dan membatu klub (Manchester United) untuk meraih banyak trofi pada musim ini," kata Marcel Sabitzer, seperti dikutip dari laman resmi klub pada Rabu, 01 Februari 2023.

 

 

"Saya bersemangat untuk memulai bersama rekan baru dan manajer baru. Selain itu, saya akan menunjukan kualitas saya kepada penggemar Manchester United," lanjutnya.

Ketika bersama Bayern Munich, Marcel Sabitzer tercatat sudah bermain 54 pertandingan serta tercatat sudah mencetak dua gol setra dua assist sejak pertama kalinya bergabung pada Agustus 2021.

 

 

Sebelum bergabung bersama klub juara Bundesliga, Marcel Sabitzer merupakan kapten RB Leipzig dan tercatat sudah bermain sebanyak 229 pertandingan serta sudah mencetak 52 gol dan 42 assist.

Sementara bersama Timnas Austria, Marcel Sabitzer tercatat sudah mencetak 12 gol dari 68 pertandingan sejak debutnya pada 5 Juni 2012.