Potret Kemewahan Negara Qatar, Tuan Rumah Piala Dunia 2022

Potret Kemewahan Negara Qatar, Tuan Rumah Piala Dunia 2022
Potret Kemewahan Negara Qatar, Tuan Rumah Piala Dunia 2022 (Foto : Reuters)

Antv – Induk organisasi sepak bola internasional adalah Federation International de Football Association (FIFA), telah menunjuk Qatar sebagai tuan rumah Piala Dunia 2022.

Qatar pun bersiap menghelat ajang akbar di sepak bola tersebut. Qatar merupakan negara semenanjung yang berarti hampir dari seluruh wilayahnya dikelilingi oleh air.

Terletak di Asia Barat atau di Semenanjung Arab, hanya berbatasan dengan negara Arab Saudi. Wilayahnya membentang di atas Teluk Persia dan menjadikan Doha sebagai ibu kota negara.

img_title
Qatar, Negara Kaya dari Hasil Ekpolorasi Minyak Bumi. (Foto: Reuters)

Luas wilayah Qatar hanya sekitar 11 ribu kilometer persegi, tetapi mereka merupakan salah satu negara terkaya di dunia. Hal itu karena sumberdaya alam yang mereka miliki, yaitu minyak dan gas alam.

Qatar sekarang dikepalai oleh seseorang bernama Tamim bin Hamad Al Thani yang sudah berkuasa sejak tahun 1990-an.

Petinggi di Qatar merupakan orang-orang yang menyukai sepak bola. Di antaranya merupakan seorang bos besar dari klub Paris Saint-Germain. Negara ini merdeka dari Inggris pada tahun 1971.