Adakan One Pride MMA, Ardi Bakrie Ingin MMA Jadi Gaya Hidup Milenial

Ardi Bakrie Ingin MMA Jadi Gaya Hidup Milenial
Ardi Bakrie Ingin MMA Jadi Gaya Hidup Milenial (Foto : Instagram @rumahidaman_antv)

Antv – ANTV kembali membuat gebrakan baru pada September ini dengan adanya program tayangan olahraga One Pride Mix Martials Arts (MMA) yang sebelumnya tayang di tvOne.

Ardi Bakrie selaku Ketua Umum Komite Olahraga Bela Diri Indonesia (KOBI) sekaligus Vice President Director VIVA Group menjelaskan kekhasan dari Mix Martial Arts (MMA) dibandingkan dengan olahraga bela diri lainnya.

“MMA itu seni bela diri bebas campuran, berbeda dari bela diri lainnya, kalau MMA itu campuran ada tendangan, bantingan, pukulan dan pitingan. Jadi semua itu dicampur,” ungkapnya saat menjadi bintang tamu dalam program Rumah Idaman pada Jumat, 30 September 2022.

Ardi Bakrie sendiri mengaku bahwa ia merupakan pemerhati olahraga bela diri dan ia melihat di Indonesia belum ada wadahnya, dari situlah akhirnya ia tergerak untuk membuat program One Pride MMA.

 

img_title
Ardi Bakrie Ingin MMA Jadi Gaya Hidup Milenial. (Foto : Dokumentasi ANTVKlik/ Alfa)

 

“Saya itu sebenarnya juga pemerhati martial arts, dan melihat di Indonesia kok belum ada wadahnya, jadi ingin supaya di Indonesia ini ada wadahnya. Kita buat wadahnya agar yang berbakat bisa menampilkan kemampuannya,” sambungnya.

Tak hanya itu, ia juga memiliki misi khusus terkait adanya program One Pride MMA ini. Ia merasa memiliki tanggung jawab untuk memperkenalkan MMA pada kaum milenial dan memfasilitasi para atlet MMA berbakat agar bisa tampil.

Untuk menarik perhatian para anak muda, Ardi telah menjalin kerja sama dengan camp-camp MMA yang sudah ada untuk mengirimkan atlet terbaiknya untuk mengikuti One Pride MMA.

Ia pribadi berharap agar anak-anak muda bisa tertarik dengan bela diri jenis ini, bukan sekadar sebagai ajang pamer kekuatan dan keren-kerenan saja, melainkan juga agar olahraga bela diri MMA dapat menjadi gaya hidup.

 

 

“Kita mencoba kerja sama dengan camp-camp yang sudah ada, lalu kita tawarkan untuk mengirimkan atlet terbaiknya ikut di sini. Dengan begitu semoga milenial jadi tertarik mendalami MMA bukan sekadar keren-kerenan tapi juga supaya jadi gaya hidup,” jelasnya.

Ketika ditanya soal tujuannya untuk go international, Ardi mengaku masih ingin memperkuat basis di dalam negeri terlebih dahulu. Setelah cukup bekal dan pengalaman, ia berharap agar kelak bisa melebarkan sayap One Pride MMA ke taraf internasional.

“Tujuan awalnya pengen mereka punya pengalaman di dalam negeri dulu, nanti setelah banyak pengalaman, baru. Ya biar enggak di situ-situ aja,” tuturnya.

“Tapi semoga suatu saat juga bisa jadi event besar dunia,” pungkasnya.