Cuaca Buruk, Helikopter Polda Jambi Mendarat Darurat di Kerinci

Cuaca Buruk, Helikopter Polda Jambi Mendarat Darurat di Kerinci
Cuaca Buruk, Helikopter Polda Jambi Mendarat Darurat di Kerinci (Foto : antvklik-Darlianto)

Antv – Helikopter Polda Jambi yang membawa rombongan Kapolda Jambi yang mendarat darurat di Kabupaten Kerinci diperkirakan akibat pengaruh cuaca buruk yang melanda kawasan itu.

Kabid Humas Polda Jambi, Kombes Pol. Mulia Prianto menyebutkan, dalam peristiwa pendaratan darurat helikopter rombongan Kapolda Jambi dan rombongan sudah berhasil diselamatkan.

"Kapolda Jambi dan rombongan semua selamat," ujar Kombes Mulia.

Lebih lanjut dikatakan, dalam peristiwa pendaratan darurat helikopter rombongan Kapolda Jambi tersebut, karena pengaruh cuaca yang berkabut dan hujan.

"Karena cuaca buruk yang berkabut dan hujan," kata Mulia.

Ia menambahkan, hingga saat ini dirinya juga belum bisa memastikan apakah ada yang terluka dalam peristiwa ini, karena masih dilakukan evakuasi oleh Tim gabungan yang masih berada di lokasi.

"Untuk soal adanya yang terluka belum bisa dikonfirmasi, masih dilakukan evakuasi oleh Tim gabungan," tambahnya.