Mengenal Kolagen yang Disebut Bisa Membuat Kulit Awet Muda

Mengenal Kolagen yang Disebut Bisa Membuat Kulit Awet Muda
Mengenal Kolagen yang Disebut Bisa Membuat Kulit Awet Muda (Foto : )
Kolagen adalah protein utama yang diproduksi oleh tubuh dan disebut bisa membuat kulit awet muda.
Belakangan, popularitas kolagen terus meningkat di dunia kesehatan dan kecantikan. Pasalnya, kolagen disebut bisa membuat kulit awet muda. Benarkah demikian? Dilansir dari
Eat This Not That,  menurut Amy Goodson, MS, RD, CSSD, LD, penulis The Sports Nutrition Playbook, kolagen adalah protein utama yang diproduksi oleh tubuh dan dapat ditemukan di beberapa bagian kulit, ligament, tendon, dan otot. Perannya juga cukup penting, yaitu memperkuat kulit dan membuat kulit lebih elastis serta terhidrasi.  Tak hanya itu, menurut Harvard School of Public Health, kolagen yang diproduksi oleh tubuh bertanggung jawab dalam membuat dan memelihara kesehatan jaringan tubuh. Namun, meski tubuh selalu berusaha keras untuk memproduksi kolagen sendiri, kadar kolagen dalam tubuh bisa berkurang seiring waktu berjalan.  “Seiring bertambahnya umur kita, produksi kolagen tubuh semakin berkurang dan berpotensi membuat kult kering, kerutan, dan tidak terlalu elastis,” ujar Goodson. Karena semakin bertambahnya usia membuat produksi kolagen tubuh berkurang, sebaiknya kita mencari asupan kolagen tambahan. Berikut ini ada beberapa cara mendapatkan asupan kolagen dari luar. Mengonsumsi makanan kaya kolagen  Menurut Harvard, kita  bisa mendapatkan kolagen dengan mengonsumsi beberapa produk hewani, terutama beberapa makanan yang memiliki jaringan pernghubung, seperti daging ayam, ikan, babi, dan sapi. Bahkan, beberapa makanan kaya kolagen dianggap lebih baik dibanding suplemen.  Meski kolagen biasanya tidak ditemukan di produk yang berasal dari tumbuhan, ada beberapa makanan yang dapat meningkatkan produksi kolagen tubuh. Misalnya, sebuah penelitian yang diterbitkan di Journal of Lifestyle Medicine melaporkan bahwa tubuh memerlukan vitamin C untuk memproduksi kolagen.  Jadi, kita bisa mengonsumsi makanan seperti kubis (daun kol), brokoli, jeruk, dan strawberry. Selain vitamin C, tubuh juga memerlukan seng untuk memproduksi kolagen. Kita bisa menemukannya di makanan seperti kerang, oatmeal, lobster, hati sapi, kacang-kacangan, dan buncis. Mengonsumsi suplemen Kolagen bisa kita temukan sebagai kandungan utama di berbagai kosmetik, seperti krim wajah dan lotion. Namun, rupanya dokter kulit mengatakan itu tidak efektif. Pasalnya, kolagen ditemukan di lapisan kulit, bukan permukannya.  Karena itu, akan lebih baik jika mengonsumsi suplemen dalam bentuk pil atau serbuk yang dapat membantu tubuh melawan penuaan dan meningkatkan elastisitas kulit.  Menurut sebuah penelitian dari jurnal Nutrients, partisipan penelitian melihat adanya perkembangan dalam hidrasi, elastisitas, dan kelembutan kulit setelah mengonsumsi suplemen kolagen cair selama 12 minggu.