Shah Rukh Khan Tidak Mau Menjadi Tamu di Acara Koffee With Karan 8, Ini Kata Karan Johar

Shah Rukh Khan Tidak Mau Menjadi Tamu di Acara Koffee With Karan 8, Ini Kata Karan Johar
Shah Rukh Khan Tidak Mau Menjadi Tamu di Acara Koffee With Karan 8, Ini Kata Karan Johar (Foto : Kolase Istimewa)

Antv – Acara bincang-bincang favorit Koffee with Karan musim ke-8 yang dipandu oleh sutradara kondang Bollywood Karan Johar, akan tayang perdana hari ini, Kamis, 26 Oktober 2023.

Pasangan selebritas Bollywood Ranveer Singh dan Deepika Padukone yang merengkuh sukses bersama Shah Rukh Kahn, akan menjadi bintang tamu di episode perdana tersebut.

Penggemar juga sedang menantikan pengumuman tamu musim ini, dan sebelumnya ada rumor bahwa Shah Rukh Khan mungkin akan muncul di acara Koffee With Karan 8.

Agar tidak terus menuai rasa penasaran para penggemar, Karan Johar pun mengungkapkan bahwa musim ini, King Khan tidak akan hadir sebagai tamu di Koffee With Karan 8 .

"Dengan segala hormat, dia ada di sana, tetapi saya tidak berpikir dia ingin berada di garis depan dan berbicara. Saya pikir ia pantas untuk diam. Sebagai penggemar dan pembuat film, kita harus memberikannya itu," ujar Karan Johar, seperti dikutip dari freepressjournal.com, Kamis (26/10/2023).

Shah Rukh Khan terakhir kali terlihat di musim kelima dari Koffee With Karan bersama dengan lawan mainnya di film Dear Zindagi, Alia Bhatt.

Sementara itu, dalam episode terbaru dari Be A Man Yaar bersama Nikhil Taneja, Karan mengatakan bahwa Shah Rukh merupakan orang pertama yang memahami 'sisi femininnya'.

KJo menambahkan bahwa SRK lahir dan dibesarkan dalam lingkungan yang sangat progresif, karena ia berasal dari teater dan telah bekerja dengan berbagai macam orang. Tetapi orang tuanya tidak dapat memahami berbagai hal.

"Ketika saya tumbuh dewasa, orang-orang menjadi sedikit lebih tenang tentang hal ini, tetapi saya dapat mengetahui bahwa ada obrolan di sekitar saya, mungkin cara saya berjalan, berbicara, atau hal-hal lainnya. Saya ingat Shah Rukh Khan adalah orang pertama yang tidak membuat saya merasa lebih rendah," pungkasnya.