Bukan Main! Film Shah Rukh Khan 'Jawan' Tayang Pukul 5 Pagi di Kota INI

Shah Rukh Khan dalam film Jawan
Shah Rukh Khan dalam film Jawan (Foto : Koimoi)

 

“Perhatian penggemar SRK! Cinta dan kegembiraan telah berbicara lantang dan jelas, dan kami telah mendengarkannya!” tulis Miraj Cinemas, perusahaan bioskop terbesar ketiga di India, melalui Twitter yang dikutip pada Selasa, 5 September 2023.

“Memperkenalkan pertunjukan spesial #Jawan pukul 5 pagi secara eksklusif di Miraj Cinemas, Kolkata! Karena bagi Raja Khan, jam tidur bisa menunggu. Jangan lewatkan pengalaman unik ini. Buruan, tiket ludes terjual lebih cepat dari yang saat kalian menyebut nama ‘SRK’!” bunyi pengumuman itu.

Namun, ini bukan kali pertama Shah Rukh Khan memberikan gebrakan baru di industri film India.

Film Bollywood sebelumnya, Pathaan, adalah film pertama yang memenuhi gedung bioskop di Kashmir hingga mencapai kapasitasnya selama lebih dari 3 dekade.

Bioskop-bioskop di Valley, yang dibuka kembali pada tahun 2022 setelah ditutup cukup lama karena aktivitas militan, kembali diisi antrean penonton bioskop yang bersemangat menonton Pathaan.