16 Tahun Berpisah, Saif Ali Khan dan Siddharth Anand Kembali akan Bekerja Sama

Saif Ali Khan dan Siddharth Anand Kembali akan Bekerja Sama
Saif Ali Khan dan Siddharth Anand Kembali akan Bekerja Sama (Foto : Kolase Istimewa)

Antv – Bintang Bollywood Saif Ali Khan dan sutradara langganan box office Siddharth Anand dikabarkan akan kembali bekerja sama, setelah 16 tahun lalu berpisah usai film Ta Ra  Rum Pum.

Siddharth Anand adalah seorang sutradara yang patut diperhitungkan setelah menghasilkan film-film laris seperti War Hrithik Roshan dan Pathaan Shah Rukh Khan.

Saat ini, tampaknya Siddharth Anand telah siap untuk kembali ke masa di mana dia memulai kerja sama dengan Saif Ali Khan.

Laporan-laporan menyatakan bahwa ia akan bekerja sama dengan aktor pertamanya, Saif Ali Khan setelah jeda selama 16 tahun.

Diketahui, hubungan Siddharth Anand dan Saif Ali Khan sudah terjalin sejak lama, Siddharth merupakan asisten sutradara Kunal Kohli dalam film terobosan Saif Ali Khan, Hum Tum.

Kemudian Siddharth Anand memulai debutnya sebagai seorang sutradara dengan film Salaam Namaste yang dibintangi oleh Saif Ali Khan dan Preity Zinta.

Siddharth Anand akan kembali bekerja sama dengan Saif Ali Khan yang, kali ini juga berposisi sebagai produser untuk sebuah film aksi yang akan ditayangkan di Netflix.

Salah satu dari sumber yang dipercaya menyebut bahwa Siddharth Anand akan mengambil tanggung jawab sebagai sutradara dari film tersebut.

Film ini belum memiliki judul tetapi akan dikembangkan menjadi sebuah franchise besar yang berkisah tentang sebuah operasi penyelamatan yang dipimpin oleh karakter Saif Ali Khan.

Film tersebut diharapkan akan tayang pada bulan September-Oktober.

Laporan lain menyatakan bahwa Saif Ali Khan sangat bersemangat untuk menjadi bagian dari proyek ini.

Sementara itu, Siddharth Anand saat ini sedang sibuk dengan film Fighter yang dibintangi oleh Hrithik Roshan, Anil Kapoor dan Deepika Padukone.

Sedangkan Saif Ali Khan saat ini sangat menantikan film terbarunya yang berjudul Adipurush di mana ia berperan sebagai Lankesh.