Rilis 'Jawan' Shah Rukh Khan Mundur, Diprediksi Bakal Bentrok dengan 'Leo' yang Dibintangi Vijay

Rilis 'Jawan' Shah Rukh Khan Mundur, Diprediski Bakal Bentrok 'Leo'
Rilis 'Jawan' Shah Rukh Khan Mundur, Diprediski Bakal Bentrok 'Leo' (Foto : Twitter)

Antv – Mega bintang Bollywood Shah Rukh Khan diketahui sering bekerja sama dengan sutradara Atlee, yang melejit dengan menghasilkan film-film laris non Bollywood dalam bahasa Tamil.

Salah satunya adalah film gabungan antara aktor Bollywood dan sutradara Tamil yang berjudul 'Jawan' yang saat ini sedang dalam proses pengambilan gambar.

Film 'Jawan' telah mengumumkan tanggal rilisnya pada 2 Juni 2023 mendatang, dan para pembuat film ini sudah mengumumkan tanggal perilisan tersebut setahun lebih cepat, yaitu pada bulan Juni 2022 dengan meluncurkan sebuah teaser yang memukau.

Namun, syuting film 'Jawan' hingga kini belum selesai dan tim berada dalam situasi untuk mempercepat pekerjaan pasca-produksi untuk merilisnya pada tanggal yang telah diumumkan.

Oleh karena itu, para pembuat film berencana untuk memundurkan tanggal rilis dari bulan Juni ke beberapa bulan berikutnya.

Kabarnya, para pembuat film ini berencana untuk menggeser tanggal perilisannya ke bulan Oktober tahun ini.

Perubahan dalam tanggal rilis ini diprediksi dapat mengakibatkan film 'Jawan' akan bentrok dengan film 'Leo' yang dibintangi Vijay, yang dijadwalkan untuk rilis pada tanggal 23 Oktober.

Diketahui, 'Leo' adalah film drama aksi Pan-India. Sedangkan Vijay dikatakan akan memainkan peran cameo dalam film 'Jawan'.

Jadi, dengan mundurnya rilis film 'Jawan' ke bulan Oktober, maka sosok 'Leo' Vijay bakal muncul berbarengan di saat yang sama ketika 'Jawan' juga tayang di bioskop.

Hingga kini sang sutradara 'Jawan' Atlee, belum meralat terkait mundurnya rilis film karyanya tersebut di bulan Oktober.

Diketahui, Atlee membuat debut Bollywood-nya dengan 'Jawan' dan sutradara yang menghibur ini juga ingin meraih kesuksesan dalam bahasa Hindi.

Dilaporkan sebagai sebuah film aksi laga, Shah Rukh Khan memainkan peran ganda dengan Nayanthara, Deepika Padukone, Vijay Sethupathi, Priyamani, Sunil Grover dan Yogi Babu dalam peran-peran penting.

Anirudh Ravichander adalah penata musik, dan film ini juga menandai debut dari sang komposer di Bollywood.