Dinilai Mengalami Kemajuan, Ini Kerja Konkret Menhan Prabowo Subianto

Dinilai Mengalami Kemajuan, Ini Kerja Konkret Menhan Prabowo Subianto
Dinilai Mengalami Kemajuan, Ini Kerja Konkret Menhan Prabowo Subianto (Foto : Dok. Kemhan RI)

Antv – Dalam debat calon presiden ketiga jelang Pemilu 2024, fokus kembali tertuju pada kinerja Menteri Pertahanan, Calon Presiden (Capres), nomor urut 2, Prabowo Subianto.

Di bawah kepemimpinannya, Kementerian Pertahanan telah mengalami kemajuan signifikan, terutama dalam hal modernisasi alat utama sistem pertahanan (alutsista) dan memperkuat sektor pertahanan dalam negeri. 

“Saya kira prestasi Kemhan sangat jelas di bawah kepemimpinan saya. Industri pertahanan kita, di dalam negeri, mendapat kontrak paling besar selama sejarah Republik Indonesia, mendekati 11 miliar dolar AS. Kemudian, industri pertahanan juga mulai mendapatkan laba yang juga cukup tersebar di republik ini. Kita punya terobosan-terobosan banyak. Kita bangun 25 rumah sakit di seluruh Indonesia dalam kurun waktu masa kepemimpinan saya, kemudian kita bangun empat fakultas di bidang sains, teknologi, engineering, matematika, fisika, kimia, biologi,” kata Prabowo saat jumpa pers usai debat ketiga Pilpres 2024 di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (7/1/2024)

Prabowo Subianto, yang menjabat sebagai Menteri Pertahanan sejak tahun 2020, telah menginisiasi sejumlah proyek penting untuk meningkatkan keamanan Indonesia.

Inisiatif ini termasuk pembelian perangkat keras pertahanan terkini yang menandai langkah maju dalam meningkatkan kapasitas pertahanan negara melalui kerja konkret menhan. 

Peningkatan anggaran Kementerian Pertahanan telah memungkinkan pembelian berbagai alutsista yang canggih.

Misalnya, pembelian 42 pesawat tempur Rafale dari Prancis dengan estimasi biaya US$8,1 miliar menunjukkan komitmen Indonesia dalam memperbarui armada udaranya.