Peringatan 1 Abad NU, PBNU Apresiasi Institusi dan Individu dalam Membangun Peradaban Umat Muslim

Ketum PBNU K.H. Yahya Cholil Staquf di Peringatan 1 Abad NU di TMII
Ketum PBNU K.H. Yahya Cholil Staquf di Peringatan 1 Abad NU di TMII (Foto : Rangga/ANTVklik.com)

Antv – Sejak berdiri pada 16 Rajab 1344 Hijriyah atau bertepatan pada 31 Januari 1926, Nahdlatul Ulama mengemban mandat untuk terus berupaya mengembangkan peradaban dan perbaikan kehidupan manusia berdasar prinsip-prinsip ajaran Islam.

Pada tahun ini, menurut kalender Hijriyah, Nahdlatul Ulama akan genap berusia satu abad. Sebagai sebuah organisasi, mencapai usia satu abad merupakan sebuah capaian yang sangat prestisius.

Dalam rangka peringatan 1 Abad NU, Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) menggelar sebuah acara bernama “Anugerah 1 Abad NU”, sebuah ajang pemberian anugerah kepada institusi dan individu yang memberi kontribusi dalam memperjuangkan peradaban dunia baru yang lebih mulia dan berkeadilan.

Acara ini digelar pada hari selasa, 31 Januari 2023 di Teater Tanah Airku, Taman Mini Indonesia Indah (TMII).

Sejumlah kalangan seperti; Pendiri, Ulama, Kyai atau Anggota Masyarakat, hingga Pesantren telah berkontribusi dalam membesarkan umat Islam dan NU menjadi organisasi Muslim terbesar di Indonesia.

Oleh karena itu, NU ingin memberikan apresiasi kepada mereka yang sudah memberikan kontribusi terbaiknya bagi umat Muslim.

Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) K.H. Peringatan 1 Abad NU mengatakan untuk membuat rangkain kegiatan dalam Harlah 1 Abad NU bukan hanya rangakaian saja, tapi juga bagaimana merancang kegiatan satu abad NU lebih dari sekedar ceremonial.

"Kami merangcang serangkain kegiatan, 9 macam kegiatan, 9 cluster kegiatan selama 1 abad dan agenda kedepan nanti," kata K.H. Yahya Cholil Staquf, Jakarta 31 Januari 2023.

Anugerah 1 Abad NU kali ini dipandu oleh pembawa acara tanah air yaitu, Zastrouw Al Ngatawi dan Alya Rohali.

Sejumlah pengisi acara ternama juga memeriahkan acara ini diantaranya, Armand Maulana, Fadly, Andien, Veve Zulfikar, Michail Abel Firdausi, Cici Faramida dan Ali Kribo.

Selain itu, ada penampilan spesial dari beberapa ulama hingga penyanyi religi tanah air diantaranya, KH. D. Zawawi Imron, H. Rifat Aby Syahid, H. Aep Saefulloh, H. Ahmad Zacky Burhani,

10 Santri (Dari Pak Zastrouw), Cucu dan Cicit Para Pendiri NU, Veve Zulfikar, Aurora Maica Madura Nagisa Aruby, Muhammad Iskandar Dzulqornain, Aizar, Aisyah, dan Halimah.

Acara ini juga didukung dan dihadiri oleh sejumlah tokoh nasional seperti; Wapres K.H. Ma'ruf Amin, Ketum PDI Perjuangan Megawati Soekarno Putri dan Menteri - Menteri yang terlibat.

img_title
Ketum PBNU K.H. Yahya Cholil Staquf di Peringatan 1 Abad NU di TMII. (Foto: Rangga/ANTVklik.com)

Lebih dari itu, PBNU mengajak seluruh masyarakat umat muslim di seluruh Indonesia untuk turut bersama memperingati 1 Abad NU sebagai mencari keberkahan sebagaimana yang dilakukan para tokoh dan simpatisan NU terdahulu.  

"Malam ini tidak semata bukan malam anugerah namun malam ini kami sebut malam ngalap barokah, kami ingin ngalap barokah kepada Ir Soekarno ngalap barokah pada pesantren. Kami ingin mendapat kesempatan untuk ikut mendapat barokah besar dari pendahulu," ungkap tokoh NU yang dikenal juga dengan sapaan Gus Yahya.

Acara Peringatan 1 Abad NU diisi dengan hiburan hingga momen penganugrahan apresiasi kepada sejumlah kalangan umat muslim yang telah memberikan kontribusi terbaiknya yang memiliki pengaruh kepada seluruh masyakarat luas untuk terus menjaga jagat serta membangun peradaban umat muslim.