Adu Mulut Marco Simic Lawan Kapten Tim Persija Andritany

PSM Makassar vs Persija Jakarta 1-1 Marko Simic bentrok dengan Andritany
PSM Makassar vs Persija Jakarta 1-1 Marko Simic bentrok dengan Andritany (Foto : )
Adu mulut Marco Simic lawan Kapten Tim Persija Andritany. Pelatih Persija Sudirman menganggap wajar terjadi insiden antara Marko Simic dengan kapten Tim Persija Andritany.
Striker andalan Persija Jakarta Marko Simic terlibat adu mulut dengan kapten Tim kiper Andritany Ardhiyasa dalam laga perempar final Piala Menpora 2021.Pelatih Persija Jakarta Sudirman menganggap wajar insiden adu mulut antara Marko Simic dan Andritany Ardhiyasa usai laga leg pertama semifinal Piala Menpora 2021 melawan PSM Kamis 15 April 2021 lalu."Menurut saya hal itu biasa terjadi dalam tim sepak bola. Tensi tinggi pertandingan membuat sisi emosional para punggawa tim jadi terbawa," kata Sudirman dalam laman resmi Persija di Jakarta, Jumat.Sudirman menjelaskan duduk perkara peristiwa yang tertangkap kamera siaran langsung stasiun televisi itu. Awalnya, kata pelatih berusia 51 tahun itu, Marko Simic silang pendapat soal teknis permainan di lapangan dengan salah satu asisten pelatih Persija saat ditarik keluar lapangan untuk untuk digantikan oleh Alfrianto Nico.Melihat kejadian itu kapten Persija Andritany Ardhiyasa turun tangan mendamaikan mereka. Situasi ini membuat keduanya beradu argumen, namun tidak berbuntut panjang."Yang sebenarnya terjadi, Andritany sedang menenangkan kedua pihak yang sebelumnya berselisih paham. Namun semuanya sudah diselesaikan di ruang ganti dan tidak ada yang harus diperpanjang," kata Sudirman.Pelatih yang membantu timnas sepak bola Indonesia mendapatkan medali emas SEA Games 1991 itu pun menegaskan saat ini skuad Macan Kemayoran sudah sepenuhnya fokus menghadapi leg kedua semi final Piala Menpora 2021 melawan PSM Makassar.Persija wajib menang atas PSM Makassar jika ingin melenggang ke final Piala Menpora 2021. Hasil seri dengan skor berapa pun akan membuat pertandingan dilanjutkan dengan adu penalti karena regulasi Piala Menpora tak mengenal keunggulan gol tandang, dan extra time.Persija Jakarta ditahan imbang 0-0 oleh PSM Makassar pada leg pertama semi final Piala Menpora 2021 yang berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogjakarta Kamis (15/4). Leg kedua akan berlangsung Minggu pekan ini di Stadion Manahan, Solo.