Singapura Jadi yang Pertama di Asia Tenggara Lakukan Vaksinasi Massal, Negara Lain?

pm singapura disuntik vaksin reuters
pm singapura disuntik vaksin reuters (Foto : )
Sama dengan Indonesia, hingga kini Pemerintah Filipina juga belum mengeluarkan izin penggunaan darurat vaksin Covid-19.Namun beberapa pengawal presiden telah menerima vaksin Covid-19 yang tidak disebutkan dari merek apa, pada September 2020.Manila tengah bekerjasama dengan sejumlah perusahaan farmasi Amerika, yaitu Moderna dan Arcturus, guna mengamankan pasokan vaksin.[caption id="attachment_423702" align="alignnone" width="900"]
Vaksin Moderna (Foto: ABC)[/caption]Pihak regulator juga mengkaji vaksin Pfizer-BioNTech untuk penggunaan darurat.

Vietnam

Pemerintah Vietnam telah mencapai kesepakatan untuk menerima 30 juta dosis dari AstraZeneca untuk dikirimkan sepanjang tahun.Seperti yang dilaporkan media setempat pada 4 Januari 2021, Vietnam juga terus bernegosiasi dengan pembuat vaksin lainnya.

Kamboja

Pemerintah Kamboja telah mengamankan pesanan vaksin untuk kebutuhan 3,2 juta warganya lewat fasilitas COVAX/GAVI. Namun belum ada rincian kapan vaksin itu akan datang.Seperti dilansir kantor berita Agence Kampuchea Press, Perdana Menteri Kamboja Samdech Techo Hun Sen menyebut, tambahan vaksin akan dipesan dari sejumlah produsen yang tidak disebut namanya.