Paus Fransiskus Terbitkan Ensiklik Fratelli Tutti atau Semua Saudara, 3 Oktober 2020

Paus Fransiskus Terbitkan Ensiklik Fratelli Tutti atau Semua Saudara, 3 Oktober 2020
Paus Fransiskus Terbitkan Ensiklik Fratelli Tutti atau Semua Saudara, 3 Oktober 2020 (Foto : )
Paus Fransiskus akan menandatangani ensiklik baru, yang merupakan yang ketiga selama masa kepausannya, pada 3 Oktober nanti, bertepatan dengan pesta Santo Fransiskus dari Assisi.
Paus Fransiskus pada 3 Oktober 2020 akan terbang ke kota Assisi. Paus akan mempersembahkan Misa di makam Santo Fransiskus Assisi secara pribadi pada jam 15.00 sebelum menandatangani ensiklik.Ensiklik baru ini berjudul “Fratelli tutti,” atau “Semua Saudara,” dan akan berfokus pada tema persaudaraan umat manusia dan persahabatan sosial. B
ahwa semua orang adalah anak-anak Tuhan dan oleh karena itu bersaudara satu dengan yang lain. Ensiklik ini menggemakan ajaran sosial Katolik sehubungan dengan pandemi: persaudaraan manusia, persamaan martabat semua orang, pilihan preferensial bagi orang miskin, tujuan universal barang dan kewajiban solidaritas.Kepedulian terhadap lingkungan dan keutamaan perdamaian juga menjadi bagian dari ensiklik.Teks dokumen ensiklik akan diterbitkan dalam berbagai bahasa pada pekan pertama bulan Oktober 2020 ini.

Ensiklik atau surat amanat Paus adalah sebuah istilah dalam Gereja Katolik. Ensiklik berisi ajaran Paus mengenai iman dan kesusilaan. 

Dalam sejarah Gereja Katolik, pada mulanya ensiklik lebih dikenal dengan kata `circular' yang berarti surat edaran, surat yang diedarkan berkeliling di antara para Uskup dan Uskup Agung.

Kemudian, mulai digunakan kata `litterae encyclicae' untuk menunjuk Ensiklik sebagai surat yang dikirimkan Paus kepada para Uskup.