Anjing ini Merawat 3 Anak Kucing "Yatim Piatu" setelah Kehilangan Anak-anaknya

georgia
georgia (Foto : )
Seekor anjing merawat tiga anak kucing “Yatim Piatu” setelah anjing betina itu kehilangan anak-anaknya. Anjing itu bahkan menyusui anak kucing barunya, meskipun produksi susunya rendah.
Anjing jenis gembala Australia bernama Georgia ditemukan di pom bensin dekat perbatasan Amerika Serikat-Meksiko, Rocky Point di Arizona.Dikutip dari Hindustan Times, kelompok penyelamat hewan asal Phoenix, Sunshine Dog Rescue, menyelamatkan Georgia yang baru saja melahirkan. Namun ternyata tidak ada bayi Georgia yang selamat karena lahir prematur, kata Sunshine Dog Rescue.https://www.facebook.com/sunshinedogrescue/videos/1511739449030147/?t=3"Saya belum pernah melihat seekor induk anjing kehilangan seluruh anaknya sebelumnya. Cara terbaik yang bisa saya gambarkan adalah dia panik. Sungguh menyedihkan, dia mencari bayi-bayi itu.Dia merobek matras tempat kami meletakkannya, mencoba mencari bayinya," kata Anita Osa, pendiri Sunshine Dog Rescue.Osa meminta bantuan di Facebook untuk mencari hewan apa pun yang membutuhkan induk anjing yang menyusui, demi menyembuhkan kesedihan Georgia.Namun yang didapat adalah trio anak kucing yatim piatu, yang juga membutuhkan seorang induk.Osa mengatakan dia awalnya bertanya-tanya apakah seekor anjing akan menerima kucing sebagai bayinya, tetapi dia terkejut melihat mereka langsung terikat."Saya mengenalkannya pelan-pelan. Saya pertama kali membeli satu dan membiarkan dia mengendusnya, dan dia sepertinya menerimanya, jadi saya bawa yang lain. Sungguh menakjubkan melihat bagaimana dia langsung tenang," kata Osa."Saya pikir untuk anak-anak kucing, mereka tidak tahu bahwa Georgia adalah seekor anjing," tambahnya.Anjing itu bahkan menyusui anak kucing barunya, meskipun produksi susunya rendah.
Hindustan Times