Jam Operasional Dibatasi, Begini Penampakan di Stasiun KRL Pagi Ini

krl commuter foto twitter info commuter line2
krl commuter foto twitter info commuter line2 (Foto : )
PT Kereta Api Commuter Line (KCI) mulai membatasi perjalanan Kereta Rel Listrik Jabodetabek mulai hari ini. Seperti apa suasana di stasiun dan gerbong pagi ini?
Guna menangkal penyebaran virus corona atau Covid-19, PT KCI melalukan penyesuaian perjalanan KRL Jabodetabek mulai hari ini, Senin (23/3/2020). Disebutkan, penyesuaian itu antara lain jam operasional KRL dimulai pukul 6 pagi hingga 8 malam. Kondisi ini membuat frekuensi perjalanan KRL jadi berkurang.  Jarak ketibaan antar KRL juga diatur menjadi 10 hingga 30 menit. Selain itu, para calon penumpang akan diukur suhu tubuhnya saat akan masuk stasiun. Petugas telah menyediakan cairan pembersih tangan antiseptik atau
hand sanitizer.  Lalu seperti apa kondisi perjalanan KRL pagi ini? Apakah jumlah penumpang KRL sudah berkurang, mengikuti imbauan pemerintah agar bekerja dari rumah? Sejumlah netizen membagikan foto-foto dan video suasana di sejumlah stasiun dan gerbong KRL di media sosiali. Rupanya di Stasiun Bogor, Jawa Barat pagi tadi terjadi penumpukan penumpang. Masih banyak warga yang beraktifitas di Jakarta. [caption id="attachment_296123" align="alignnone" width="800"] Penumpukan penumpang di Stasiun Bogor (Foto: Twitter@silvi_indriy)[/caption]

Sulit Menjaga Jarak

Sementara suasana di dalam gerbong juga penuh sesak, meski tidak sepadat hari-hari sebelumnya. Seperti foto dalam gerbong KRL yang mengarah ke Stasiun Sudirman yang dibagikan akun @mujadilahm. [caption id="attachment_296127" align="alignnone" width="489"] Suasana dalam-gerbong KRL yang mengarah Stasiun Sudirman (Foto: Twitter@mujadilahm)[/caption] Seorang pengguna KRL, Fahrul Anam menceritakan, sempat terjadi kepadatan saat jam berangkat kantor tadi pagi, meski tidak sepadat hari-hari sebelumnya. Bahkan menurutnya, juga terjadi antrean saat pengukuran suhu tubuh di Stasiun Citayam. Menurut Anam, ia memilih tidak naik beberapa KRL yang berhenti karena masih penuh. Saat gerbong tidak terlalu padat, ia pun baru naik KRL. [caption id="attachment_296138" align="alignnone" width="1280"] Suasana di Stasiun Citayam, Jawa Barat (Foto: Fahrul Anam)[/caption] Meski, suasana dalam gerbong KRL tidak sepadat hari biasanya, tetap sulit untuk menjaga jarak antar penumpang. [caption id="attachment_296141" align="alignnone" width="1280"] Suasana dalam gerbong KRL menuju Jakarta (Foto; Fahrul Anam)[/caption] Ditambahkan Anam, dirinya juga tidak menemukan hand sanitizer di stasiun. Yang ada hanya petugas mengukur suhu tubuh calon penumpang saja.