Real Madrid vs Manchester City: Rekor Apik El Real Atas The Citizen

Real Madrid vs Manchester City: Para punggawa El Real berlatih santai jelang bertemu The Citizen di fase knock out Liga Champions
Real Madrid vs Manchester City: Para punggawa El Real berlatih santai jelang bertemu The Citizen di fase knock out Liga Champions (Foto : )
Pertandingan Real Madrid vs Manchester City di Leg pertama babak 16 besar Liga Champions akan berlangsung di Santiago Bernabeu pada Kamis 27 Februari 2020 dini hari waktu Indonesia.
Perjumpaan perdana antara Zinedine Zidane dengan Pep Guardiola ini menjadi pertandingan krusial bagi The Citizen yang kerap dianggap sebagai tim gagal dalam kompetisi Eropa dalam lima tahun terakhir.Pasalnya Manchester City yang bisa lolos dari babak penyisihan grup Liga Champions, hanya mampu melaju hingga babak semifinal dalam lima tahun terakhir.Kali ini, Man City datang ke Madrid dengan tekad misi balas dendam. Kemenangan akan menghapus anggapan orang terhadap Manchester City yang tak mampu bersaing di Liga Champions. Namun menghadapi El Real, City masih tanpa Leroy Sane dan Raheem Sterling yang mengalami cidera hamstring."Para pemain, saya sendiri, dan klub ingin bertarung sampai akhir untuk gelar ini (Liga Champions). Tetapi untuk itu, anda harus menang lawan tim ini (Real Madrid). Lainnya Barcelona, Bayern Munchen dan klub-klub besar lainnya," kata Pep
Guardiola. Bagi City, ini kali kesembilan mereka ikut andil dalam kompetisi elit Benua Biru. Dalam tujuh edisi sebelumnya  Manchester City sukses lolos ke babak 16 besar secara beruntun. Man City sendiri tengah produktif di Liga Champions. Dalam 10 pertandingan terakhir mereka mencetak 30 gol. Setelah kalah dari Lyon di Liga Champions musim lalu, City bangkit. Dalam 15 pertandingan terakhir, City menang 11 kali, 3 kali imbang, dan 1 kali tumbang.City juga membukukan 45 gol dan kebobolan 14 kali. Selain itu, City juga belum kalah di fase grup musim ini dengan catatan 4 kali menang dan dua kali imbang.City menelan kekalahan besar dalam lawatan terakhir ke Spanyol. Pada Liga Champions musim 2016/2017, City tumbang 0-4 dari Barcelona. Dalam 10 lawatan ke negeri Matador, mereka cuma menang dua kali, sisanya sekali imbang dan tujuh kali kalah.City berharap pada catatan apik sang manajer Pep Guardiola, menang 12 dari 21 laga terakhir di Liga Champions dengan meraih  6 kemenangan dari 10 laga tandang. Sementara empat laga lainnya berakhir dua kali imbang dan dua kali kalah.Sementara Real Madrid sedang limbung menatap laga kontra City. Tim asuhan Zinedine Zidane sudah puasa kemenangan dalam dua pertandingan terakhir. Real Madrid ditahan imbang Celta Vigo dan tumbang dari Levante dalam lanjutan Liga Spanyol, sehingga membuat posisi mereka dikudeta Barcelona. El Real juga terlempar dari kompetisi Copa del Rey musim ini.Menghadapi City, Los Blancos akan tampil tanpa Eden Hazard yang mengalami cidera pergelangan kaki dan Asensio yang belum fit 100 persen kebugarannya pasca cidera.Namun skuat Los Merengues mempunyai rekor bagus kala bertemu tim Inggris di fase knock out