Begal Sadis Beraksi di Bekasi, Polisi Kejar 3 Pelaku yang Masih Buron

BEGAL BEKASI
BEGAL BEKASI (Foto : )
Pihak kepolisian masih memburu tiga pelaku begal sadis, yang terjadi di Jalan Bintara Raya, Bekasi Barat, Kota Bekasi. Dari hasil rekaman CCTV kendaraan yang digunakan, pelaku diduga menggunakan nomor polisi palsu.
Petugas sudah melakukan pengecekan kendaraan yang digunakan pelaku ternyata nomor kendaraan  dan jenis motor sama, yang digunakan  milik orang lain.Sat Reskrim Polres Metro Bekasi dan Polsek Bekasi Barat, masih memburu ketiga pelaku begal sadis yang aksinya terekam CCTV, milik
showroom sebuah mobil di jalan Bintara Jaya, gang TK, Kota Bekasi.Petugas kepolisian masih kesulitan mengejar pelaku, karena kendaraan bermotor yang dipakai pelaku diduga menggunakan nomor polisi palsu.Sebelumnya petugas kepolisian telah melakukan pengejaran terhadap nomor kendaraan, yang digunakan pelaku dalam menjalankan aksi kejahatan. Setelah dicek ternyata ada kesamaan jenis kendaraan warna dan nomor polisi milik orang lain, diduga pelaku dengan sengaja memalsukan nomor polisi kendaraan untuk mengelabui pengejaran petugas kepolisian.Menurut kepolisian selama ini beredar foto diduga pelaku dan kendaraan yang beredar di media sosial adalah tidak benar, itu hoax . Pihaknya meminta agar masyarakat lebih hati-hati dalam menyebar berita di media sosial, petugas akan terus memburu pelaku hingga tertangkap.Sebelum nya aksi pembegalan terjadi terhadap pengendara sepeda motor bahkan satu dari tiga pelaku nyaris melukai korban dengan senjata tajam membabi buta saat korban terjatuh dari motor.Beruntung korban yang panik langsung melarikan diri, selain menggasak sepeda motor, para pelaku juga merampas ponsel  milik korban. Korban yang diketahui bernama Muhammad Artini hendak keluar usai membeli nasi goring, namun di tengah jalan korban justru menjadi target kawanan begal sadis. Makhsanuddin Kurniawan | Bekasi, Jawa Barat