Natuna Jadi Tempat Karantina, Sekolah Diliburkan Dua Pekan

sekolah diliburkan natuna foto kurnia
sekolah diliburkan natuna foto kurnia (Foto : )
Kebijakan pemerintah menjadikan Natuna sebagai tempat karantina warga dari Wuhan, China membuat sekolah-sekolah diliburkan dua pekan.
Pemerintah Kabupaten Natuna, Kepulauan Riau meliburkan kegiatan belajar mengajar di Kota Ranai Natuna selama dua pekan. Sekolah-sekolah diliburkan mulai hari ini, Senin (3/2/2020) hingga 17 Februari 2020.Kebijakan ini diambil setelah Natuna dijadikan tempat karantina warga Indonesia yang dievakuasi dari Wuhan, China akibat virus corona. Warga setempat cemas, wilayah mereka tercemar virus yang belum ada vaksinnya itu.Meski libur sekolah, pemerintah setempat menghimbau para murid tetap belajar dan mengurangi aktifitas di luar rumah.Sebelumnya, warga memprotes wilayah mereka dijadikan karantina dan sempat berunjukrasa depan Pangkalan Udara Raden Sadjad Natuna, tempat ratusan orang dikarantina.
Kurnia Syaifullah I Natuna, Kepri