Komentar Indra Sjafri Usai Timnas Indonesia U-23 Lolos Ke Babak Semifinal

Pelatih Timnas Indonesia U-23, Indra Sjafri mengaku bersyukur usai lolos ke babak semifinal
Pelatih Timnas Indonesia U-23, Indra Sjafri mengaku bersyukur usai lolos ke babak semifinal (Foto : )
Timnas Indonesia U-23 berhasil menggenggam tiket semifinal usai menang besar 4-0 atas Laos pada laga penentuan di Grup B SEA Games 2019 di Stadion Imus Grandstand, Filipina, Kamis, 5 Desember 2019.
Empat gol timnas Indonesia U-23 dicetak oleh tiga pemain berbeda, yakni Saddil Ramdani (4'),
brace Osvaldo Haay (46', 90+4'), dan tendangan penalti Bagas Adi Nugroho (72').Pelatih Indra Sjafri mengaku bersyukur dengan kemenangan ini." Alhamdulillah, malam hari ini target pertama kita yaitu lolos semifinal telah tercapai," kata Indra Sjafri setelah pertandingan.Indra Sjafri mengaku timnya mampu tampil baik dan sesuai instruksi, walaupun pada babak sempat kehilangan konsentrasi yang lebih dikarenakan para pemain Timnas Indonesia U-23 kelelahan."Pertandingan hari ini, kita lakoni dengan sangat baik walaupun babak pertama sedikit kurang bagus dalam gim. Mungkin karena beberapa pemain sudah bermain beberapa kali dan ada dua pemain yang masih cedera," tegas Indra Sjafri.Dengan kemenangan ini Garuda Muda memastikan lolos ke babak semifinal SEA Games 2019. Tim polesan Indra Sjafri di peringkat dua klasemen dengan nilai 12, unggul dua poin atas Thailand yang berada di posisi ketiga usai bermain imbang 2-2 dengan Vietnam. Sementara The Golden Star masih kokoh di puncak klasemen dengan nilai 13.Pada laga selanjutnya, Osvaldo Haay dkk akan menghadapi juara Grup A, Myanmar pada Sabtu 7 Desember 2019 pukul 16.00 waktu setempat atau 15.00 WIB. Pertandingan tersebut akan diselenggarakan di Stadion Rizal Memorial, Manila, Filipina.“Kita nanti akan melakukan gim lagi di tanggal 7 Desember 2019. Tapi perlu kita syukuri dan perlu kita bersiap-siap untuk semifinal dengan interval hanya satu hari. Dan kita akan perlu memberikan recovery untuk bisa bermain lebih di tanggal 7,” tutup Indra Sjafri.