Durian Muncul dari Akar Pohon! Kreasi Sang Hyang Maha Iseng

Durian Muncul dari Akar Pohon! Kreasi Sang Hyang Maha Iseng
Durian Muncul dari Akar Pohon! Kreasi Sang Hyang Maha Iseng (Foto : )
Durian ajaib! Begitulah manusia menyebutnya. Manusia tidak paham kalau Sang Hyang Maha Iseng sedang usil. Percayalah, Sang Hyang Iseng itu Maha Asyik, Maha Keren. Sang Hyang Maha Iseng menciptakan apa saja sekehendaknya. Nah, di Hutan Seruyan Hulu, Kalimantan Tengah diciptakanNya buah durian yang muncul dari akar, bukan dari bunga dahan.
Karya usil
Sang Hyang Maha Iseng tertangkap kamera video amatir. Buah durian aneh bin ajaib! Durian ini pun akhirnya tersebar melalui media sosial. Durian akar ini ditemukan sejumlah pasukan Polisi Reaksi Cepat Hutan yang sedang melakukan pemetaan hutan dan berpatroli di Hutan Seruyan Hulu, Kabupaten Seruyan, Kalimantan Tengah. [caption id="attachment_243134" align="alignnone" width="695"]Durian Muncul dari Akar Pohon! Kreasi Sang Hyang Maha Iseng Petugas Polisi Reaksi Cepat Hutan di Kawasan Hutan Seruyan Hulu, Kalimantan Tengah. (Foto: Facebook)[/caption] Salah satu dari mereka hanya mengabadikan melalui kamera video ponsel. Sedangkan petugas lainnya tidak menggubrisnya. Nampak betul bagaimana uniknya. Buah durian ini muncul dari akar pohon dan batang bagian bawah pohon. Bukan muncul pada dahan pohon. Bentuknya jauh lebih kecil dari durian umumnya. Besarnya hanya sekepalan tangan orang dewasa. Kenapa sih mesti bikin durian akar akar mini begini? [caption id="attachment_243136" align="alignnone" width="757"]Durian Muncul dari Akar Pohon! Kreasi Sang Hyang Maha Iseng Ukuran durian hanya sekepalan tangan orang dewasa. (Foto: Facebook)[/caption] Kita manusia tidak banyak paham lucu-lucuan Sang Hyang Maha Iseng. Percayalah, pasti ada manfaat buah durian akar mini ini. Apa itu manfaatnya? Entahlah … [caption id="attachment_243137" align="alignnone" width="765"]Durian Muncul dari Akar Pohon! Kreasi Sang Hyang Maha Iseng Buah durian tumbuh dari akar dan batang bawah pohon. (Foto: Facebook)[/caption] Mungkin Sang Hyang Maha Iseng sedang coba-coba bikin cerita viral. Soalnya video ini sudah menjadi obrolan di media sosial maupun warga seluruh negeri. Banyak yang mengaku baru pertama kali mengetahui ada pohon durian yang buahnya tumbuh seperti itu. Sssttt … Kalian ingin mencicipinya? Jangan! Informasi dari dalam video amatir ini mengatakan (entah benar atau tidak), buah durian langka ini, tidak bisa dimakan karena akan menyebabkan mabuk. Bisa jadi keracunan juga bahkan kematian. Entahlah, belum diuji … [caption id="attachment_243138" align="alignnone" width="748"]Durian Muncul dari Akar Pohon! Kreasi Sang Hyang Maha Iseng Durian unik yang diduga membuat mabuk ini hanya ada di hutan-hutan Kalteng dan Kaltim. (Foto: Facebook)[/caption] Eh, jangan-jangan buah Kuldi seperti ini juga. Kalau dimakan mabuk. Setelah mabuk justru terbuka pikirannya. Mudah memahami apapun. Sang Hyang Maha jadi punya saingan yaitu Manusia. Eitsss, sabar … Ini cuma jangan-jangan loh … Sang Hyang Maha yang kita pahami belum tentu sama juga loh …

Nemu Durian di Seruyan Hulu, Kalau Dimakan Mabuknya Lucu

Baca Antvklik Terus, Ceritanya Pastinya Seru