Profil Lindswell Kwok, Atlet Wushu yang Berhasil Sabet Medali Emas

lindsweel kwok
lindsweel kwok (Foto : )
www.antvklik.com
- Setelah Devia Rosmaniar, atlet Indonesia pertama yang berhasil sabet medali emas dalam cabang olahraga Taekwondo di ajang multi-event 18th Asian Games Jakarta-Palembang 2018. Kali ini Lindswell Kwok yang ikut mengharumkan nama Indonesia, atas keberhasilannya menyabet medali emas dalam cabor Wushu.Lindswell yang lahir di Medan, sudah menunjukan ketekunannya untuk berlatih Wushu yang mengantarkannya menjuarai cabang olahraga ini di kelas taolu (jurus). Mulai dari tingkat Nasional, Asia, hingga Dunia.Wanita berusia 27 tahun ini, merupakan putri bungsu dari pasangan Tjoa Eng Hing dan Nuraini. Linswell diketahui sudah mulai latihan Wushu sejak kecil.
Meski cabang olahraga ini berhasil membawa namanya mendunia, siapa sangka wanita cantik ini pernah berfikir kalau wushu bukanlah karir yang akan ia pilih.Tuhan ternyata punya kehendak lain. Sang kakak, Iwan Kwok lah yang pertama berlatih wushu, yang kemudian menjadi motivasinya saat itu.Semenjak itu, karena terlalu sering melihat atlet-atlet senior yang berprestasi, ia kemudian mulai berfikir untuk menjadi seperti itu. Impiannya pun terwujud, dan ia mulai menekuni olaharaga wushu.

Baca Juga : Lindswell Berikan Emas Kedua untuk Indonesia

Berkat ketekunannya itu, Lindswell berhasil meraih medali setiap mengikuti turnamen. Diawali pada tahun 2005, Lindsweel berhasil meraih medali perak dalam Kejuaraan Nasional Jakarta.Satu tahun kemudian ia mendapatkan medali perunggu di Kejurnas Medan, dan ditahun yang sama ia mendapatkan medali perunggu dalam Kejuaraan Dunia Junior, Kualalumpur. Dan terus mendapatkan medali setiap tahunnya dalam berbagai event olahraga.