Menyelinap Masuk Pabrik, Tiga Warga China Ditangkap

tiga warga china ditangkap (Foto : )

www.antvklik.com - Terpergok menyelinap masuk pabrik semen di Tuban Jawa Timur, tiga warga China ditangkap aparat gabungan, Kamis (23/8). Belum diketahui  tujuan mereka masuk pabrik Semen Holcim tanpa dilengkapi dokumen resmi.Penangkapan ketiga orang asing  bermula dari kecurigaan satpam pabrik. Saat patroli rutin, satpam  melihat ketiganya sedang bersembunyi di belakang truk yang berada dalam area pabrik di desa Merkawang, Kecamatan Tambakboyo, Tuban.Kini, ketiganya ditahan di Mapolres Tuban guna menjalani pemeriksaan, termasuk kelengkapan dokumen. Ternyata, warga China bernama Wang Chongyang, Shuwei dan Wu Qianbin, tidak dilengkapi dokumen resmi yang menjelaskan tujuan mereka berada di Indonesia.Guna pemeriksaan lebih lanjut, ketiga warga China diserahkan kepada Tim Gabungan Pengawas Orang Asing Tuban.Sementara Corporate Communication East Java PT Holcim Indonesia, Indriani Siswati membenarkan adanya penangkapan Warga China  di area pabrik. Namun ditegaskan Indriani, mereka bukan tenaga kerja di PT Holcim Indonesia.Nah lho, Jadi lagi ngapain mereka di pabrik semen? Yang pasti bukan atlet Asian Games karena tak pertandingan di Tuban.