Sinopsis Jodoh Wasiat Bapak 3 Hari Ini: Tewasnya Supir di Tangan Tuannya

Jodoh Wasiat Bapak 3 ANTV
Jodoh Wasiat Bapak 3 ANTV (Foto : Dok. ANTV)

AntvJodoh Wasiat Bapak 3 kembali hadir dan tayang hari ini di ANTV dalam episode terbaru bertema Tewasnya Supir di Tangan Tuannya.

Penasaran bagaimana cerita yang akan terjadi? Yuk simak sinopsis Jodoh Wasiat Bapak 3 yang tayang hari ini, Sabtu, 25 Maret 2023 di bawah. 

Sinopsis Jodoh Wasiat Bapak 3 Hari Ini

img_title
Jodoh Wasiat Bapak 3. (Foto: Instagram @antv_sinetronkeren)

Bu Desi bersama supirnya Hadi datang ke resort Nawasena. Niatnya sambil istirahat karena suami Bu Desi, Pak Jimy ada janji ketemu klien di resort. 

Dewa mengantar ke kamar pesanan Bu Desi. Ayu melihat Bu Desi agak genit ke Dewa dan Hadi si supir. Mendadak Nimas Asih muncul dan Ayu melihat gambaran ada hape terjatuh di sebuah kamar. 

Ayu tak mengerti apa hubungan handphone itu dengan orang yang di dekatnya saat itu. Di kamar Bu Desi merayu Hadi.  

Namun Hadi yang sudah punya pacar, Fitri menolak dengan halus. Bu Desi masih berupaya merayu Hadi sampai kepalanya terbentur dan dahinya luka. 

Pak Jimmy yang sibuk ketemu agen yang memasarkan minyak gorengnya,  menyuruh Bu Desi ke dokter.

Pulang ke rumahnya setelah dari dokter, Bu Desi kembali ingin bermesraan bersama Hadi namun Hadi menolak

Mendadak pak Jimmy yang pulang ke rumah melihat kejadian itu. Bu Desi memfitnah Hadi seolah ingin berbuat jahat kepadanya. 

Pak Jimmy geram dan menembak Hadi karena supir itu juga tau rahasia busuk bisnisnya. Namun Daus yang ngantar tas Bu Desi yang tertinggal di resort datang. Pak Jimmy menghajar Daus dan membuat Daus seolah pembunuh Hadi.

Fitri sedih atas kematian pacarnya Hadi. Ayu yang merupakan teman SMA Fitri menenangkannya. Revan dan Ratih tak percaya Daus bersalah.

 

img_title
Jodoh Wasiat Bapak. (Foto: Instagram: @antv_sinetronkeren)

 

Sejak meninggalnya Hadi, Bu Desi dan pak Jimmy mendapat teror dari arwah sang supir. Pak Jimmy sampe harus diperban mata kanannya karena luka. 

Bu Desi jadi takut di rumahnya sendiri. Sambil mengantar minyak goreng yang sudah dipesan untuk resort.

Pak Jimmy dan Bu Desi memilih menginap di resort karena berharap tak ada gangguan lagi. Ternyata di resort arwah Hadi masih meneror Pak Jimmy dan Bu Desi. 

Sementara itu warga banyak yang sakit perut dan diare setelah masak pakai minyak goreng produksi Pak Jimmy. Agen minyak goreng juga merasakan sendiri minyak itu bisa bikin gatal tenggorokan. 

Karena pembeli dan pemilik toko marah, agen minyak goreng protes ke Pak Jimmy. Namun Pak Jimmy malah kabur dan sembunyi. 

Mischa mengerjai Ayu dengan menaruh kecoa di masakan Ayu. Pengunjung protes. Seorang cewek bahkan menggunggah masakan yang ada kecoanya di medsos. 

Sarah mengomporin bahwa kerjaan Ayu gak bener. Mischa menyuruh Revan memecat Ayu. Sedih hati ayu dan ia menangis. 

Revan mendatanginya dan mengusap air mata Ayu, bilang dia gak memecatnya. Ayu berjanji akan lebih menjaga kebersihan masakannya dan tgak mau menggunakan minyak goreng dari Pak Jimmy lagi.

Berkat petunjuk dari Nimas Asih, handphone Hadi ditemukan. Ada rekaman video saat Bu desi merayunya dan Pak Jimmy mengambil pistol. Pak Jimmy dan Bu Desi pun dikejar polisi.

Penasaran dengan cerita selengkapnya? Jangan lupa saksikan Jodoh Wasiat Bapak 3 hari ini pukul 20.00 WIB hanya di ANTV.

Ingin menyaksikan tayangan program ANTV yang lebih jernih?

Segera migrasi siaran TV analog ke siaran digital atau Analog Switch Off (ASO) untuk seluruh televisi di wilayah Jabodetabek.

ANTV yang saat ini mengudara di digital Channel 26 siap memberikan tayangan dengan kualitas yang lebih bersih, jernih, dan canggih. 

Jika belum berhasil menemukan siaran digital ANTV, dapat melakukan scan ulang dengan menggunakan metode manual scan ulang.

Caranya masukkan frekuensi Jakarta UHF 34, Bandung UHF 38, Semarang UHF 39, Yogyakarta UHF 35, dan Surakarta UHF 35. Pastikan antena dalam kondisi baik dan di posisi yang benar. 

Bagi masyarakat yang belum mendapatkan siaran digital, dapat menggunakan STB (Set Top Box) bersertifikat.

Berikut panduan dalam memasang STB:

  1. Siapkan STB dan antena 
  2. Jangan lupa pastikan TV dalam mode AV
  3. Pindahkan konektor antena biasa dari TV ke STB
  4. Pasang kabel RCA atau video audio sesuai dengan warnanya di TV dan STB 
  5. Nyalakan STB
  6. Atur LCN dalam keadaan hidup agar langsung memperoleh Channel 26 ANTV
  7. Masukan kode area atau kode pos daerah tempat tinggal
  8. Klik pencarian otomatis
  9. TV digital siap ditonton.