Inilah Niat Mandi dan Keramas Sebelum Puasa Ramadan

Ilustrasi mandi
Ilustrasi mandi (Foto : Pixabay)

Antv – Menyambut bulan suci Ramadan, biasanya umat muslim akan melakukan beberapa kegiatan, selain saling memaafkan satu sama lain, pun dianjurkan untuk mandi

Hal ini karena sebagian muslim meyakini jika mandi dan keramas sebelum puasa Ramadan dapat mensucikan diri.

Sementara itu, waktu mandi dan keramas sebelum Ramadan ini bisa dilakukan di pagi hari atau sore sebelum salat tarawih awal Ramadan.

Akan tetapi, tak sedikit umat Muslim yang lupa dengan bacaan niat mandi ini.

img_title
Ilustrasi. (Foto: Pixabay)

 

Nah, di bawah ini akan di bahas tentang bacaan doa niat mandi dan keramas sebelum puasa Ramadan yang telah dikutip dari berbagai sumber. 

Bacaan niat mandi dan keramas Ramadan

Nawaitu ghusla lidukhuli romadoona sunnatan lillahi ta’aalaa.”

Artinya : Aku berniat mandi menjelang atau sebelum Ramadhan sunnah karena Allah Ta’ala.

Tata Cara Mandi Sebelum Puasa Ramadan

  1. Niat
  2. Membersihkan telapak tangan
  3. Membersihkan kemaluan
  4. Cuci kedua tangan dengan sabun
  5. Berwudhu
  6. Mengguyur keseluruhan badan
  7. Keramas

 

Bilas tubuh

Ketika membilas tubuh, dapat di mulai dari bagian kanan yang kemudian dilanjutkan ke bagian kiri menggunakan air. Pastikan setiap bagian tubuh terkena. 

Baca doa sesudah mandi

Setelah mandi dan keramas, lalu saat keluar dari WC maka kamu bisa baca doa keluar dari kamar mandi. Kemudian, dapat membaca doa doa sesudah mandi sebagai berikut:

اشْهَدُ اَنْ لاَّاِلَهَ اِلاَّاللهُ وَحْدَهُ لاَشَرِيْكَ لَهُ وَاَشْهَدُ اَنَّ مُحَمَّدًاعَبْدُهُ وَرَسُوْلُهُ. اَللّٰهُمَّ اجْعَلْنِىْ مِنَ التَّوَّابِيْنَ وَاجْعَلْنِىْ مِنَ الْمُتَطَهِّرِيْنَ، وَجْعَلْنِيْ مِنْ عِبَادِكَ الصَّالِحِيْنَ

Artinya:

“Aku bersaksi tidak ada tuhan selain Allah Yang Maha Esa, tidak ada sekutu bagi-Nya, dan aku mengaku bahwa nabi Muhammad itu adalah hamba dan Utusan Allah. Ya Allah, jadikanlah aku dari golongan orang-orang yang bertaubat dan jadikanlah aku dari golongan orang-orang yang suci dan jadikanlah aku dari golongan hamba-hamba-Mu yang shaleh.”

Hukum Mandi dan Keramas Sebelum Puasa Ramadhan

img_title
Ilustrasi mandi. (Foto: Pixabay)

Mandi dan keramas sebelum puasa Ramadan bukan jadi keharusan. Pasalnya, mandi sebelum puasa Ramadan tak ada dalil yang mendasarinya baik di dalam hadis pun Alquran.

 

Terkait mandi dan keramas sebelum puasa Ramadan, bagi umat muslim yang ingin melakukannya tentu tak ada larangan.

Sebab diterangkan jika membersihkan diri termasuk amalan yang sangat dicintai.

Rasulullah SAW pun memiliki kebiasaan melaksanakan mandi sebelum ibadah, seperti mandi sebelum salat Jumat sampai mandi sebelum salat Id

Perbuatan atau kebiasaan Rasulullah SAW mandi sebelum salat Id dan mandi sebelum puasa Ramadan dianggap pula mandi sunnah.

“Sungguh aku melihat Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam di Al ‘Aroj mengguyur kepalanya karena keadaan yang sangat haus atau sangat terik dengan air sedangkan beliau dalam keadaan berpuasa.” (HR. Abu Daud no. 2365)

Sementara itu, Abu Ath Tyobi menjelaskan mengenai hadits tersebut.

“Hadits ini merupakan dalil bolehnya orang yang berpuasa untuk menyegarkan badan dari cuaca yang cukup terik dengan mengguyur air pada sebagian atau seluruh badannya. Inilah pendapat mayoritas ulama dan mereka tidak membedakan antara mandi wajib, sunnah atau mubah.” (Aunul Ma’bud, 6/352, Asy Syamilah).