Lomba Rebana Klasik Sambut Ramadan 1444 H, Hadiahnya Bisa Buat Puasa

Lomba Rebana Klasik.
Lomba Rebana Klasik. (Foto : ANTVKLIK - Galih Manunggal)

Antv – Menyambut datangnya bulan Ramadan 1444 Hijriah, Dewan Pengurus Daerah Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (DPD BKPRMI) Kabupaten Kudus menggelar Lomba Rebana Klasik yang digelar di Balai Jagong GOR Wergu Wetan.

Lomba Rebana Klasik diikuti ratusan peserta dari anak-anak hingga dewasa. Acara berlangsung meriah dengan penampilan 15 grup dengan jumlah peserta mencapai 300 orang. Mereka unjuk kebolehan menabuh rebana dengan berdendang sholawat.

Menurut penyelenggara, acara diikuti 20 peserta dengan 2 kategori yaitu 10 peserta anak-anak dan 10 peserta remaja.

Kategori anak diikuti oleh murid SD/ MI. Sedangkan, kategori dewasa diikuti oleh siswa MAN hingga Perguruan Tinggi.

Lomba diadakan untuk menyambut bulan Ramadan 1444 Hijriah. Acara ini menjadi program tahunan dengan lagu wajib Sholawat Asnawiyah dan lagu pilihan seperti Sholawat Kawakib, Joko Tingkir Wali Jowo, dan Kudus Kotaku.

Para peserta mengaku sangat senang bisa meriahkan lomba. Mereka mempersiapkan diri dengan berlatih sebelum hari H.

Dalam lomba ini, penyelenggara menyediakan hadiah berupa Piala Bupati, Piagam Penghargaan dan uang pembinaan bagi para juara.