Hasil Liga 1: Brace David Da Silva Bawa Persib Bandung Pecundangi Persebaya Surabaya

Ciro Alves dan David Da Silva
Ciro Alves dan David Da Silva (Foto : Instagram @persib)

Antv – Persib Bandung sukses mencuri tiga poin penuh dalam lawatannya ke markas Persebaya Surabaya dalam matchday lanjutan pekan ke-15 Liga 1 yang berlangsung pada Sabtu, 07 Oktober 2023 sore. Maung Bandung menang dengan skor 3-2.

Hasil pertandingan ini membuat Persib semakin memperpendek jarak dengan peringkat pertama Liga 1 dengan 27 poin menempati peringkat ketiga. Sementara Persebaya tertahan di peringkat keenam dengan 22 poin.

Jalannya Pertandingan 

Persebaya Surabaya dikejutkan dengan gol cepat Persib Bandung pada menit ketiga. Ciro Alves berhasil mencatatkan namanya di papan skor usai dengan tenang menempatkan bola disela-sela kaki Ernando Ari.

Bajul Ijo tak tinggal diam. Persebaya berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-11 melalui Bruno Moreira dari titk putih. Tendangan ke tiang jauh Bruno berhasil memperdaya Teja Paku Alam.

Hanya berselang sepuluh menit kemudian, tim tuan rumah berhasil berbalik unggul usai Bruno Moreira berhasil mencetak gol keduanya melalui tendangan penalti. Tendangan Bruno ke pohok kanan gawang tak mampu diantisipasi Teja Paku Alam.

Di sisa waktu babak pertama yang ada, baik Persebaya maupun Persib silih berganti melakukan serangan. Namun hingga jeda, keunggulan 2-1 Bajul Ijo bertahan hingga jeda.

Memasuki babak kedua, Persib Bandung langsung tancap gas untuk menyamakan kedudukan. Hasilnya, David Da Silva berhasil mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-52 usai memanfaatkan umpan silang Beckham Putra.

Maung Bandung berhasil membalikan kedudukan pada menit ke-70 melalu gol kedua David Da Silva. Pemain berkebangsaan Brasil tersebut sukses meneruskan umpan silang Marc Klok.

Persebaya mampu mengancam pada menit ke-89. Tembakan bebas Ze Valente bisa ditepis oleh Teja. Hingga pertandingan selesai tak ada gol tambahan, Persib memetik kemenangan atas Persebaya dengan skor 3-2.

Susunan pemain

Persebaya Surabaya: Ernando Ari; Riswan Lauhin, Kadek Raditya, Dusan Stevanovic, Reva Adi; Song Ui-young, Ripal Wahyudi; Sho Yamamoto, Ze Valente, Bruno Moreira; Paulo Victor

Persib Bandung: Teja Paku Alam; Putu Gede, Alberto Rodriguez, Nick Kuipers, Edo Febriansah; Levy Madinda, Rachmat Irianto, Marc Klok; Beckham Putra, David da Silva, Ciro Alves.