Usai Jalani Operasi Bariatrik, Melly Goeslaw Jadi Mual Tiap Lihat Rokok

Melly Goeslaw
Melly Goeslaw (Foto : Instagram @melly_goeslaw)

Antv – Melly Goeslaw belum lama ini diketahui telah sukses menjalani operasi bariatrik, yang ditujukan untuk kesehatan tubuhnya.

Istri Anto Hoed itu menjalani operasi tersebut di salah satu rumah sakit di Jakarta, tepatnya di Rumah Sakit Pondok Indah, Jakarta Selatan.

Operasi yang dijalani Melly rupanya telah berdampak cukup signifikan, terutama dalam penurunan berat badannya. Ia mengaku telah sukses turun 23 kg selama kurang dari empat bulan.

"Tanggal 15 ini empat bulan, awalnya jaman Potret 48kg hamil anak pertama naik 33 kilo terus diet turun sampai 53 kg, hamil anak kedua naik lagi 33 kilo. Pernah sampai 100kg aku diet sampai terakhir ketemu dokter 87 kg, sekarang 64 kg. Happy banget," kata Melly Goeslaw, dilansir VIVA Sabtu, 12 November 2022.

 

img_title
Melly Goeslaw. (Foto: Instagram @melly_goeslaw)

 

Selain itu, operasi tersebut rupanya juga berdampak pada peralihan pola hidup Melly ke pola hidup yang lebih sehat.

Bahkan, ia mengaku semenjak operasi, dirinya memutuskan untuk berhenti merokok lantaran mual setiap melihat rokok.

"Pas bangun tidur aku punya hidup baru, aku juga stop rokok ngeliat rokok sekarang mual banget. Aku juga udah enggak begadang lagi karena jam 10 udah ngantuk," kata dia. 

Selain itu, Melly juga mengaku bahwa dengan menjalani operasi bariatrik ini kondisi diabetes yang diidapnya juga menjadi terkontrol.

 

img_title
Melly Goeslaw. (Foto: Instagram @melly_goeslaw)

 

"Waktu sebelum operasi ada pemeriksaan ini itu, aku ketahuan ternyata aku diabet, setelah bariatrik diabetnya bagus. Waktu itu gulanya 250 sekarang sudah 99," katanya. 

Adapun, operasi bariatrik itu juga memiliki dampak terhadap peningkatan kepercayaan diri Melly Goeslaw.

"Mood jadi bagus. Bangun tidur lebih happy. Apalagi bangun tidur ngaca jadi percaya diri, jadi percaya dirinya meningkat, makin aktif, makin lincah, terus suaranya makin enak. Loncat-loncatan di panggung juga jadi enggak ngos-ngosan," kata Melly Goeslaw.