Siswa Kelas XII SMAN 1 Jakarta Raih Prestasi di World Ranking Event Malaysia Myo Asia Cup 2023

Siswa Kelas XII SMAN 1 Jakarta Raih Prestasi di World Ranking Event Malaysia Myo Asia Cup 2023
Siswa Kelas XII SMAN 1 Jakarta Raih Prestasi di World Ranking Event Malaysia Myo Asia Cup 2023 (Foto : Istimewa)

Antv – Indah Andini siswi kelas XII SMAN 1 Jakarta berhasil merebut juara 2 dalam kejuaraan “World Ranking Even” Malaysia Myo Asia Cup 2023 yang berlangsung di Anjung Floria dan Taman Botani Malaysia pada tanggal 18 hingga 19 November 2023.

Ajang World Rangking Event yang diselenggrakan di Malaysia diikuti oleh 300 peserta dari berbagai negara, yaitu Indonesia, Malaysia, Singapura, Thailand, China, Hongkong, China Taipe, Jepang, Belgia dan Swiss.

Selain Indah, Gabriel Miracle yang juga mewakili Indonesia dari Organisasi Ikatan Anggota Pendukung (IAPP) Palasi SMAN 1 Jakarta, juga menyabet Juara 3 Kelas M20 Kategori Sprint (WRE) dengan perolehan waktu 16 menit 29 detik dengan jarak lurus 2,8 km (21 stasiun kontrol) dan Peringkat 4 Kelas M20 Kategori Middle Distance (NRE) dengan perolehan waktu 26 menit 54 detik dengan jarak 3,8 km (19 stasiun kontrol).

Kegigihan Indah dan Gabriel, yang melakukakan persiapan dan try out diberbagai ajang lomba dalam negeri serta dukungan penuh pihak sekolah dan alumni, akhirnya membuahkan hasil keduanya mengharumkan nama Indonesia di kancah internasional.

Kejuaraan Malaysia MyO Asia Cup 2023 adalah kejuaraan orienteering bertaraf internasional yang diselenggarakan oleh Malaysia Orienteering Federation (MYO) dan Perbadanan Putrajaya (PPJ).

Kejuaraan ini mempertandingkan tiga kategori, yaitu:
• Sprint Distance World Ranking
• Middle Distance National Ranking
• Night Orienteering

SMAN 1 Jakarta menjadi satu-satunya sekolah yang mewakili Indonesia untuk berlomba orienteering di event "Malaysia MyO Asia Cup 2023". 

Prestasi atlet siswa Indonesia di kejuaraan ini menunjukkan bahwa orienteering Indonesia semakin berkembang dan mampu bersaing dengan negara-negara lain di Asia.