Pemukiman Kolong Tol Angke, Lurah Jelambar Baru Telah Menyelesaikan Pendataan Warga

Danur Sasono Lurah Jelambar Baru
Danur Sasono Lurah Jelambar Baru (Foto : Era Anggoro)

Terkait Kolong jalan Tol Angke 2 Jelambar, Jakarta Barat yang dijadikan tempat tinggal oleh sejumlah warga, Lurah Jelambar Baru Danur Sasono menginformasikan bahwa pihaknya telah menyelesaikan pendataan.

Adapun pendataan yang telah didapatkannya bersama Pihak Jasa Marga ialah terdapat sebanyak 83 Kepala Keluarga (KK) yang menempati area Kolong Tol TB Angke.

Dari 83 Kepala Keluarga tersebut terdapat sebanyak 52 Warga DKI Jakarta seperti Kelurahan Pejagalan, Tambora, Kalideres, Grogol dan juga Tomang.

"Yang Jelambar Baru kemarin ditemukan ada 6 atau 7 KK,  jadi memang ada juga, bervariasi dari berbagai wilayah yang ada di DKI dan Non DKI." Jelas Danur di ruang kerjanya.

Sedangkan sisanya yaitu 31 KK berasal dari warga Non DKI seperti Jawa, Sulawesi dan Sumatera.

Ditanyai soal agenda kedepan, Danur menjelaskan bahwa saat ini pihaknya masih menunggu arahan dari Pemerintah Kota dan Provinsi DKI Jakarta sambil memonitoring situasi dilokasi tersebut.

Perlu diketahui Kolong Tol Angke saat ini menjadi sorotan publik karena terdapat pemukiman tak lumrah yang berada di Ibu Kota Jakarta.

Video tersebut terlihat pada salah satu unggahan akun instagram @irfan.jayani. Pemukiman itu diketahui berada di Kolong Tol Angke, Jelambar Baru, Grogol Petamburan, Jakarta Barat.

Pria dengan nama Irfan Jayani atau akrab disapa dengan Bang Brew ini terlihat memasuki pemukiman tersebut dan merekamnya.

Dalam video yang dibagikan, Bang Brew bahkan terlihat harus masuk dengan cara menunduk agar tidak kepentok mengingat rendahnya area kampung yang berada tepat di kolong jembatan.

Terlihat beberapa warga tinggal berjejer layaknya pemukiman pada umumnya. Suasana saat memasuki pemukiman juga terlihat gelap.

Lokasi permukiman pertama terletak di dekat pintu Tol Angke 2. Sementara permukiman kedua berada di bawah kolong tol yang terletak di seberang Mall Season City.