Kopassus Berikan Listrik Gratis Tenaga Surya untuk Warga Nusakambangan

Kopassus Berikan Listrik Gratis Tenaga Surya untuk Warga Nusakambangan
Kopassus Berikan Listrik Gratis Tenaga Surya untuk Warga Nusakambangan (Foto : Pendiklatpassus)

Sebelum ada Lamtera, warga Nusakambangan memakai sempor (lentera) sebagai penerangan. (Ulul Azmi/Serayunews)

Sebelumnya, Danjen Kopassus Mayjen TNI Iwan Setiawan bersama jajarannya secara simbolis menyerahkan bantuan 147 set Lamtera kepada warga Nusakambangan di Kompleks Bukit Permisan.

Pada kesempatan tersebut juga turut dihadiri Bupati Cilacap Tatto Suarto Pamuji, Koordinator Lapas se Nusakambangan I Putu Murdiana, Pejabat Forkopimda, dan sejumlah sponsor, serta tamu undangan lain.

Bupati Cilacap Tatto Suwarto Pamuji mengapresiasi program dari TNI dalam hal ini Kopassus yang telah memberikan perhatian kepada masyarakat yang bermukim di Nusakambangan dan sudah berpuluh tahun tidak menikmati listrik

“TNI telah menyumbangkan di Nusakambangan yang selama ini tidak ada listrik yang ada hanya pakai sempor, tapi dengan ada sumbangan tenaga surya, masyarakat sangat berterima kasih,” ujar Bupati.

Sementara itu, Koordinator Lapas se-Nusakambangan I Putu Murdiana mengatakan, bahwa sejumlah masyarakat yang bermukim di Nusakambangan hanya tinggal sementara dan mengantongi izin. Di sana mereka hanya menggarap lahan pertanian dan penderes kelapa.

“Mereka izin tinggal sementara tidak permanen di situ, tempatnya gubugnya juga tidak permanen. Kemarin yang kita data sekitar 150-an rumah atau kepala keluarga. Setelah izin, mereka mendapat kartu. Mereka juga kami minta untuk memberikan informasi apapun yang masuk ke area khusus yang ada Lapasnya,” ujarnya.