Inul Daratista Ungkap Kondisi Lesti Kejora: Tidak Bisa Diganggu

Inul Daratista
Inul Daratista (Foto : Intip Seleb/Yudi)

Antv – Masyarakat geger dengan laporan dugaan KDRT yang dilayangkan Lesti Kejora pada sang suami, Rizky Billar. Salah satu orang terdekat Lesti, Inul Daratista kembali buka suara tentang hal ini.

Inul Daratista merupakan salah satu pedangdut terkemuka Tanah Air. Dengan profesi yang sama, Inul dan Lesti menjalin hubungan yang begitu baik dan dekat.

Oleh karena itu, Inul Daratista sama terkejutnya dengan orang lain karena dugaan KDRT yang Lesti alami. Ia bahkan telah beberapa kali menyindir Rizky Billar sebagai pelaku KDRT tersebut di media sosial maupun media massa.

img_title
Inul Daratista dan Lesti Kejora. (Foto : Instagram)

Inul sepertinya sangat terpukul dengan kejadian yang dialami oleh Lesti. Dalam sebuah acara televisi swasta, Inul menyatakan rasa sayangnya terhadap Lesti sambil berurai air mata.

“Bunda mintaa maaf buat dedek, kalau selama ini kalau bunda ngomongnya gak terlalu enak, mungkin karena bunda terlalu sayang sama dedek,” ungkap Inul Daratista, dikutip dari Intip Seleb, Selasa, 4 Oktober 2022.

Kendati demikian, Inul berharap Lesti kuat menghadapi masalah yang sedang ia hadapi. Inul pun berharap Lesti dapat menjaga sikap dan emosinya sebagai seorang artis dewasa.