Inilah Dahsyatnya Pertempuran Kurukshetra di Serial Mahabharata yang Menewaskan Puluhan Ksatria

Inilah Dahsyatnya Pertempuran Kurukshetra di Serial Mahabharata yang Menewaskan Puluhan Ksatria (Foto Dok. Saat Para Pemain Serial Mahabharata Tampil di HUT ke-21 ANTV Tahun 2014)
Inilah Dahsyatnya Pertempuran Kurukshetra di Serial Mahabharata yang Menewaskan Puluhan Ksatria (Foto Dok. Saat Para Pemain Serial Mahabharata Tampil di HUT ke-21 ANTV Tahun 2014) (Foto : )
Kisah pertempuran di Kurukshetra dalam serial kolosal Mahabharata yang kini tayang di ANTV, menjadi bagian penting dalam cerita spektakuler itu.
Pertempuran itu bermula saat Pandawa berusaha mencari sekutu dan mereka mendapat bantuan pasukan dari Kerajaan Kekaya, Kerajaan Matsya, Kerajaan Pandya, Kerajaan Chola, Kerajaan Kerala, Kerajaan Magadha, Wangsa Yadawa, Kerajaan Dwaraka, dan masih banyak lagi.Selain itu para ksatria besar di Bharatawarsha seperti misalnya Drupada, Satyaki, Drestadyumna, Srikandi, Wirata, dan lain-lain ikut memihak Pandawa.Sementara itu Duryodana meminta Bisma untuk memimpin pasukan Korawa sekaligus mengangkatnya sebagai panglima tertinggi pasukan Korawa.Korawa dibantu oleh Resi Drona dan putranya Aswatama, kakak ipar para Korawa yaitu Jayadrata, serta guru Krepa, Kretawarma, Salya, Sudaksina, Burisrawas, Bahlika, Sangkuni, Karna, dan masih banyak lagi.Pertempuran berlangsung selama 18 hari penuh. Dalam pertempuran itu, banyak ksatria yang gugur, seperti misalnya Abimanyu, Drona, Karna, Bisma, Gatotkaca, Irawan, Raja Wirata dan puteranya, Bhagadatta, Susharma, Sangkuni, dan masih banyak lagi.Selama 18 hari tersebut dipenuhi oleh pertumpahan darah dan pembantaian yang mengenaskan. Pada akhir hari kedelapan belas, hanya sepuluh ksatria yang bertahan hidup dari pertempuran, mereka adalah: Lima Pandawa, Yuyutsu, Satyaki, Aswatama, Krepa dan Kretawarma.Setelah perang berakhir, Yudistira dinobatkan sebagai Raja Hastinapura. Setelah memerintah selama beberapa lama, ia menyerahkan tahta kepada cucu Arjuna, yaitu Parikesit.Kemudian, Yudistira bersama Pandawa dan Dropadi mendaki gunung Himalaya sebagai tujuan akhir perjalanan mereka. Di sana mereka meninggal dan mencapai surga.Parikesit memerintah Kerajaan Kuru dengan adil dan bijaksana. Ia menikahi Madrawati dan memiliki putera bernama Janamejaya.Janamejaya menikahi Wapushtama (Bhamustiman) dan memiliki putera bernama Satanika. Sedangkan Satanika berputera Aswamedhadatta.Aswamedhadatta dan keturunannya kemudian memimpin Kerajaan Wangsa Kuru di Hastinapura.