Peringati Hari Batik Nasional, Puluhan Anak-anak Dilatih Membatik

Peringati Hari Batik Nasional, Puluhan Anak-anak Dilatih Membatik (Foto antvklik-Rohim)
Peringati Hari Batik Nasional, Puluhan Anak-anak Dilatih Membatik (Foto antvklik-Rohim) (Foto : )
Memperingati Hari Batik Nasional, sejumlah anak-anak belajar membatik di tempat wisata Batik Pati Yuliati Warno, di desa Langenharjo, Juwana, Pati, Sabtu (2/10/2021).
Selain untuk menanamkan kecintaan terhadap batik dan memperkenalkan seni batik sejak dini. Pelatihan membatik ini juga untuk memberi pembelajaran kepada anak anak siswa SD proses membatik. Hingga menjadi selembar kain batik yang indah.Kecamatan Juwana Kabupaten Pati jawa tengah selama ini dikenal sebagai sentra batik. Adalah batik bakaran, yang perajinnya tersebar di DesaBakaran Wetan, Bakaran Kulon dan Desa Langgenharjo.Sebagai sentra Batik khas Pati, maka tidaklah berlebihan jika batik bakaran banyak diminati masyarakat Pati maupun luar Pati.Namun, seiring dengan perkembangan jaman dengan munculnya berbagai mode pakaian, batik tulis kini mulai ditinggalkan generasi muda.Selain itu, pembelajaran membatik ini dilakukan agar anak bisa menjadi mandiri. Serta melatih kesabaran. Dengan demikian, maka diharapkannantinya bisa terbentuk karakter anak-anak yang mandiri yang selaras dengan minat dan bakatnya.Anak-anak terlihat antusias dan serius sekali saat membuat pola dan motif batik sesuai dengan seleranya.Mereka juga tidak canggung ketika memegang canting dan menggoreskan di kain putih.Salah satu peserta membatik siswa kelas empat SD, Latifa, mengatakan dirinya sangat senang bisa mengikuti kegiatan belajar membatik.Hal itu karena belajar membatik ini merupakan pengalaman baru bagi Latifa.“ini pengalaman baru, karena sebelumnya saya hanya tahu motif motif batik khas Pati. Namun belum pernah mencoba membuat batik,” ujar Latifa.
Abdul Rohim | Pati, Jawa Tengah