Striker Muda PS TIRA Ronaldo Rubener Wanma Pilih Bertahan di Mess

striker muda PS TIRA Ronaldo Rubener Wanma pilih tetap tinggal di mess
striker muda PS TIRA Ronaldo Rubener Wanma pilih tetap tinggal di mess (Foto : )
Striker muda PS TIRA Ronaldo Rubener Wanma pilih bertahan di Mess. Ronaldo Wanma memanfaatkan waktu untuk belajar dari pelatih Igor Kriusencho di masa PPKM Darurat dari pada pulang.
Masa Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat yang diterapkan oleh pemerintah dalam mengendalikan penyebaran virus Covid-19 berdampak langsung kepada Klub anggota Liga Indonesia.PPKM Darurat Jawa Bali yang mulai ditetapkan sejak 3 Juli hingga 20 Juli 2021 membuat klub anggota Liga 1 harus menghentikan aktifitas latihan bersama. Tidak terkecuali klub anggota Liga 1 PS Tira Persikabo yang berdomisili di kota Bogor, Jawa Barat.PS TIRA memilih meliburkan aktivitas mereka untuk sementara waktu karena masa Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat yang diterapkan oleh pemerintah dalam mengendalikan penyebaran virus Covid-19.Manajemen meliburkan para pemainnya dengan memulangkan mereka untuk berlatih secara mandiri di rumah masing-masing. Namun para pemain juga bisa memilih untuk tetap tinggal di Mess PS Tira Persikabo, di Bogor.Salah satu pemain yang tetap memilih tinggal di Mess Persikabo adalah striker muda Ronaldo Wanma. Meski aktivitas tim diliburkan, striker muda PS TIRA Persikabo yang memiliki nama lengkap Ronaldo Rubener Wanma memilih untuk tetap tinggal di mes pemain.Hal itu dipilih oleh Ronaldo Wanma karena jarak penerbangan yang cukup jauh dari Jakarta ke kampung halamannya Jayapura. Tidak hanya itu, untuk melengkapi dokumen perjalanan, khususnya penerbangan maka Ronaldo harus melakukan tes PCR Swab berulang ulang.Padahal biaya untuk swab test sangat mahal harganya, dan test pcr tersebut harus dilakukan berulang ulang saat mau berangkat, setelah tiba di Jayapura. Ronaldo juga harus melakukan tes yang sama saat akan kembali ke Jakarta.“Saya stay di mes saja, alasan yang pertama karena perjalanan jauh Jakarta ke Jayapura. Alasan kedua harga tiket yang tinggi dan juga harga tes PCR yang mahal,” ujar Ronaldo Wanma.Selain itu Ronaldo juga ingin menjaga keluarganya dari ancaman penularan virus Covid-19 yang mungkin saja dibawanya saat perjalanan pulang ke rumah. Ronaldo Wanma memilih bertahan di mes pemain PS TIRA sembari melakukan aktivitas latihan tambahan secara mandiri.“Saya menjaga keluarga saya juga, karena kasus covid lagi naik takutnya kalau saya pulang malah membawa virus ke rumah. Nanti keluarga saya juga yang susah,” sambungnya.Manfaat lainnya yang bisa dipetik oleh Ronaldo Wanma saat memilih bertahan untuk tinggal di mes adalah kesempatan untuk berdiskusi dengan Pelatih PS TIRA, Igor Kriushenko. Ronaldo Wanma mengaku bisa memanfaatkan waktu luangnya untuk meminta petunjuk langsung dari sang pelatih Igor Kriushenko tentang apa saja yang harus ia lakukan selama menjalani latihan mandiri di mes pemain. Dia berharap dengan menjalankan program latihan mandiri tersebut, kondisi fisiknya dapat terus terjaga.“Saya lebih memilih di mes dan latihan tambahan dengan coach Igor Kriushenko setiap hari Senin, Rabu, dan Jumat untuk menjaga kondisi. Dan menambah banyak kekurangan yang saya miliki,” pungkas pemain berusia 23 tahun.