Ini Kata Calon Ketua Umum Kadin Anindya Bakrie saat Bertemu dengan Apindo

Ini Kata Calon Ketua Umum Kadin Anindya Bakrie saat Bertemu dengan Apindo (Foto Instagram)
Ini Kata Calon Ketua Umum Kadin Anindya Bakrie saat Bertemu dengan Apindo (Foto Instagram) (Foto : )
Calon Ketua Umum Kadin (Kamar Dagang Industri Indonesia), Anindya Bakrie diketahui mengadakan pertemuan dengan Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo).
Melihat unggahannya di akun Instagram pribadinya @anindyabakrie, Anin membagikan beberapa foto dan juga menuliskan keterangan dengan:
"Senang sekali bisa bersilaturahmi dan berdiskusi dengan teman-teman Asosiasi Pengusaha Indonesia (@apindo.nasional) dan Ketua Umum Apindo Hariyadi B. Sukamdani.Tadi kami berdiskusi banyak hal, utamanya tentang pemulihan ekonomi nasional. Saya menekankan pentingnya memperhatikan daerah dalam program pemulihan ekonomi nasional.Saya sering ke daerah, bukan hanya saat mau jadi ketum Kadin saja, tapi sudah belasan tahun. Jadi tahu persis kondisi daerah yang susah. Lebih sulit dari pusat atau Jakarta.Maka Kadin sebagai payung pengusaha, dan Apindo sebagai pusat pemikiran dan pengusul kebijakan, dalam membantu pemerintah memulihkan ekonomi, harus fokus tidak hanya pemulihannya saja tapi juga pemerataannya.Presiden @jokowi telah membuat terobosan regulasi dengan UU Cita Kerja. Maka kita harus terus memonitor, utamanya aturan pelaksananya.