Besok, Anggota Komisi IX DPR Akan Disuntik Vaksin Nusantara Buatan Mantan Menkes Terawan

Besok, Anggota Komisi IX DPR Akan Disuntik Vaksin Nusantara Buatan Mantan Menkes Terawan (Foto Dok. Istimewa)
Besok, Anggota Komisi IX DPR Akan Disuntik Vaksin Nusantara Buatan Mantan Menkes Terawan (Foto Dok. Istimewa) (Foto : )
Anggota Komisi IX DPR akan mendapatkan suntikan pertama vaksin Nusantara, vaksin corona berbasis sel dendritik besutan dr Terawan Agus Putranto.
Wakil Ketua Komisi IX Melki Laka Lena mengatakan, vaksinasi akan dilakukan di RSPAD Gatot Subroto, Rabu (14/4/2021) besok."Iya," kata Melki singkat saat dikonfirmasi, Selasa (13/4/2021).Meski demikian, belum diketahui ada berapa banyak anggota Komisi IX yang akan disuntik vaksin Nusantara.Namun, Melki memastikan dirinya salah satu yang akan menerima suntikan vaksin Nusantara."Saya ikut juga besok," tuturnya, seperti dikutip dari Kumparan.Vaksin Nusantara yang digagas oleh Terawan hingga saat ini masih belum jelas kelanjutannya.Penelitian ke tahap II disetop sementara karena menurut BPOM ada sejumlah hal krusial yang harus diperbaiki.Kepala BPOM Penny Lukito mengatakan, salah satu yang disoroti dalam penelitian vaksin Nusantara adalah terlalu dominasinya peneliti asing."Dalam hasil uji klinis vaksin I ini pembahasannya tim peneliti asing lah yang menjelaskan, yang membela dan berdiskusi, yang memproses, pada saat kita hearing. Dan terbukti proses pelaksanaan uji klinis, proses produksinya semua dilakukan tim peneliti asing tersebut," kata Penny dalam rapat kerja dengan Komisi IX, Jumat (9/4/2021) lalu.Padahal, kata Penny, dalam susunan peneliti ada dari Universitas Diponegoro dan RS Kariadi. Namun tim sponsor dari AIVITA Biomedical asal AS yang lebih dominan.