Sparta Praha vs AC Milan 0-1 Rossoneri Lolos ke Babak Knock Out Liga Eropa

Sparta Praha vs AC Milan 0-1
Sparta Praha vs AC Milan 0-1 (Foto : )
Sparta Praha vs AC Milan 0-1 Rossoneri Lolos ke babak knock out Liga Eropa. AC Milan memetik kemenangan tipis 1-0 atas tuan rumah Sparta Prague dan keluar sebagai juara Grup H Liga Eropa.
AC Milan bertandang ke markas Sparta Praha di pertandingan terakhir babak penyisihan Grup H liga Eropa, yang digelar di stadion di Stadion Letna, Praha, Republik Ceko, Jumat, 11 Desember 2020 dini hari WIB. Jumat (11/12/2020) dini hariAC Milan sukses memetik kemenangan tipis 1-0 atas Sparta Praha untuk menutup perjalananya di fase grup Liga Europa dengan catatan nilai tertinggi 13 angka dari 4 kali menang dan sekali seri dan sekali kalah.  Satu satunya gol kemenangan Rossoneri disumbangkan oleh Jens Petter Hauge yang berhasil menjebol gawang Sparta Praha pada menit ke 23’, dalam laga pamungkas fase Grup H Liga Europa.Kemenangan ini membuat Rossoneri tampil sebagai juara Grup H Liga Eropa dengan menggusur posisi pimpinan klasemen sebelumnya Lille dari Perancis. Pasalnya dipertandingan yang sama Lille tumbang ditangan tim juru kunci Glasgow Celtik dengan skor ketat 2-3.Meski kalah Lille tetap lolos ke babak knock out mendamping AC Milan dengan nilai 11 dari hasil 3 kali menang 2 kali seri dan sekali kalah. Sparta Praha harus puas di peringkat ketiga dengan nilai 6 dari 2 kali menang dan 4 kali kalah dari enam pertandingan.Sementara juru kunci Grup H ditempati oleh Glasgow Celtic yang baru mengoleksi 4 point dari sekali menang sekali seri dan menelan 4 kekalahan. Celtik baru berhasil memetik kemenangan pertama di ajang Liga Eropa saat mengalahkan tamunya Lille 3-2 dalam pertandingan yang diselenggarakan di  stadion Celtic Park, Glasgow, Scotlandia  pada Jumat (12/11/2020) dinihari Wib. 
Babak Pertama Sparta Praha vs AC Milan Rossoneri memainkan permainan menyerang saat menghadapi Sparta Praha di stadion Celtic Park, Glasgow, Scotlandia. Tampil dikandang lawan Milan langsung memberikan gebrakan di awal pertandingan. Pada menit ke-4, mereka mendapatkan kesempatan melalui tembakan Diogo Dalot. Namun upaya Dalot berhasil diredam oleh tersebut dihentikan oleh kipper Milan Heca.Rossoneri kembali meningkatkan serangannya dan terus mendominasi jalannya pertandingan. Keunggulan skuat asuhan Stefano Pioli terlihat dengan penguasaan bola 65 persen daripada lawannya 35 persen.Perjuangan keras para pemain Milan membongkar pertahanan Sparta Praha aklhirnya membuahkan hasil di menit ke-23. Jens Petter Hauge berhasil mencetak gol pertamanya setelah menerima umpan dari Diogo Dalot. Tembakan Peter Hauge sukses menjebol gawang Sparta Praha dan membawa Milan unggul 1-0 atas Sparta Praha.Unggul 1-0 semangat trio striker Milan untuk menambah gol makin berkobar. Kerjasama Jens Petter Hauge, Lorenzo Colombo dan Samuel Castillejo beberpa kali mengancam gawang Sparta Praha. Akan tetapi Milan yang tampil sangat dominan tetap tidak mampu mencetak gol hingga babak pertama berakhir dengan keunggulan 1-0. Babak Kedua Sparta Praha vs AC Milan Tuan rumah Sparta Praha mulai menunjukkan perlawanan sengit pada babak kedua. Mereka mulai berani melakukan serangan terbuka ke gawang klub raksasa Italia tersebut. Namun ketatnya pertahanan yang dibangun 4 bek sejajar Andrea Conti, Pierre Kalulu, Leo Duarte dan Diogo Dalot membuat serangan Sparta Praha kandas ditengah jalan.Pada menit ke-66, Sparta Praha membuat kejutan dengan memberikan ancaman nyata ke gawang Rossoneri yang dikawal kipper Ciprian Tatarusanu. David Moberg Karlsson melepaskan umpan ke arah Filip Soucek yang sudah menanti di tiang jauh gawang AC Milan. Beruntung Karlsson gagal menyambar bola operan tersebut dengan sempurna.Saat Dewi Fortuna mulai berpihak kepada pemain tuan rumah, Sparta Praha malah kehilangan seorang pemain di menit ke-77’. Sang wasit Daniel Siebert asal Jerman memberikan kartu merah kepada Dominik Plechaty usai melakukan pelanggaran keras terhadap Rafael Leao.Kalah jumlah pemain membuat serangan Sparta Praha mulai melemah dan mereka semakin kesulitan untuk mencetak gol balasan. Hingga wasit Daniel Siebert meniup peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan, Sparta Praha gagal mencetak gol.Sebaliknya Milan yang lebih banyak bertahan akhirnya memenangkan pertandingan dengan skor tipis 1-0 atas Sparta Praha.Kemenangan ini membuat Milan berhasil lolos ke babak 32 besar Liga Europa dengan status juara grup H. Rossoneri berhasil mengantongi 13 poin, dan unggul dua angka lebih banyak dari pimpinan klasemen sebelumnya Lille yang tergusur ke peringkat ke-2 Grup H.