Polisi Tangkap Pelaku Begal Pesepeda di Jakarta Selatan

BEGAL PESEPEDA
BEGAL PESEPEDA (Foto : )
Jajaran Satuan Reserse Kriminal Polres Metro Jakarta Selatan, meringkus satu dari dua pelaku begal pengendara sepeda yang menjadi viral di media sosial.
Pelaku YD ditangkap selang empat hari dari aksinya, sementara satu pelaku lainnya masih dalam pengejaran petugas kepolisian.Empat hari sejak melakukan aksi begal pada Rabu dini hari kemarin, salah satu pelaku begal pengendara sepeda di Jalan Panglima Polim Raya, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, akhirnya ditangkap jajaran Satreskrim Polres Metro Jakarta Selatan, di kediamannya, di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.Menurut keterangan Kapolres Metro Jakarta Selatan, YD beraksi bersama satu pelaku lainnya, IH, yang saat ini masih buron, melakukan pembegalan secara acak di wilayah Jakarta Selatan.Selain itu, dari tangan YD petugas kepolisian menyita sejumlah barang bukti, diantaranya dua telepon genggam, dan pakaian milik pelaku.Atas perbuatannya pelaku dijerat pasal 365 KUHP, tentangan pencurian dengan kekerasan dengan ancaman hukuman di atas lima tahun penjara. Arief Budiman Saputra | Jakarta