Mensos Serukan Kesetiakawanan Sosial untuk Bersama Atasi Virus Corona

IMG-20200318-WA0017
IMG-20200318-WA0017 (Foto : )

“Lalu disiplin menjaga kebersihan diri dan lingkungan, seperti menggunakan masker bila berada di ruang publik, cuci tangan dengan sabun, serta menjaga stamina fisik dengan mengkonsumsi makanan bergizi. Segera memeriksakan diri bila terdapat gejala Covid-19,” kata ayah dua anak ini.

Mensos mengajak segenap tokoh masyarakat, tokoh adat, pendidik, tokoh agama, pejabat di semua level, pemuka masyarakat, para selebritas dan pegiat sosial media, agar bersama-sama mengkampanyekan protokol kesehatan mengatasi penyebaran virus corona.

“Mari ajak jamaah, jemaat, warga masyarakat yang bapak-ibu bina, juga follower para pegiat sosmed, fans para selebritas, agar bersama-sama disiplin dengan protokol kesehatan mengatasi penyebaran virus corona agar kita segera melalui masa-masa penuh tantangan ini,” kata Mensos. Kepada mereka pula, Mensos meminta agar tidak terpecah belah dengan sikap berbeda atau bahkan bertentangan sehingga menimbulkan kebingungan di tengah-tengah masyarakat.

“Produksilah narasi dan konten yang konstruktif, bisa menjadi panduan, bagi masyarakat,” kata Mensos. Mensos mengingatkan, sesuai arahan Presiden Joko Widodo, bahwa Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 (Satgas Penanganan COVID-19) menjadi satu-satunya rujukan informasi terkait virus corona.

“Untuk menghindari kesimpangsiuran informasi, rujukannya adalah Satgas COVID-19,” kata mantan Ketua Ikatan Motor Indonesia (IMI) Pusat ini.