Polisi menggeledah
bekas kantor PT. Damtour di kawasan Depok, Jawa Barat, hari ini. Penggeledahan dilakukan setelah menangkap Direktur PT. Damtour Hambali Abbas yang melakukan penipuan berkedok jasa perjalanan umroh murah. Aparat Satuan Reserse Kriminal Polresta Depok membawa Direktur PT. Damtour Hambali Abbas ke sebuah tempat di Jalan Tole Iskandar, Depok, Jawa Barat, Selasa (17/9/2019). Tempat ini sebelumnya digunakan sebagai kantor PT. Damtour yang berkedok jasa perjalanan umroh murah.[caption id="attachment_230084" align="aligncenter" width="900"]
Barang bukti. (Foto: ANTV/Mely Kasna).[/caption]Sedikitnya 200 calon jemaah yang telah menyetor dana untuk umroh ke tanah suci ditipu Hambali Abbas. Diperkirakan uang sebanyak lebih dari Rp4 miliar telah digelapkan oleh Hambali.Setelah sukses menangkap Hambali Abbas, Polisi berupaya mencari barang bukti berupa berkas-berkas atau kuitansi para calon jemaah yang menjadi korban penipuan.Dari hasil penggledahan, Polisi menemukan sejumlah barang bukti seperti koper berisi dokumen milik calon jemaaah dan kuitansi yang disimpan di basement. Guna pemeriksaan lebih lanjut, barang bukti dibawa ke Markas Polresta Depok.Hingga saat ini, Polisi telah melakukan pemeriksaan 6 saksi yang merupakan korban penipuan jasa perjalanan umroh murah tersebut. Mely Kasna | Depok, Jawa Barat https://youtu.be/n273laCPmbM
Baca Juga :