Kebakaran Melanda Permukiman Padat di Kawasan Kalideres Jakarta Barat

Kebakaran Melanda Permukiman Padat di Kawasan Kalideres Jakarta Barat
Kebakaran Melanda Permukiman Padat di Kawasan Kalideres Jakarta Barat (Foto : )
Kebakaran melanda kawasan permukiman padat di kawasan Kalideres, Jakarta Barat. Akibatnya, sejumlah bangunan dan sepeda motor hangus dilalap si jago merah.
Kebakaran terjadi di Jalan Manyar RT 02 RW 15 Tegal Alur, Kalideres, Jakarta Barat, Selasa (10/9/2019) siang. Begitu mendapat laporan kebakaran dari warga, petugas pemadam langsung mengerahkan 16 unit mobil pemadam kebakaran (damkar) ke lokasi kejadian.Namun petugas kesulitan memadamkan api. Angin yang berhembus kencang dan jarak bangunan yang rapat serta banyaknya bahan mudah terbakar, membuat api semakin berkobar.Lokasi sumber air yang jauh membuat pemadaman api jadi tambah sulit. Belum lagi banyaknya kendaraan yang parkir di pinggir jalan menuju ke lokasi kebakaran membuat mobil damkar kesulitan bergerak.Amukan api akhirnya melahap sebuah pabrik kerupuk, satu gudang drum, dua warung nasi, empat sepeda motor dan tiga truk.Setelah berjibaku sekira sejam, petugas akhirnya sukses memadamkan amukan api. Yanto, seorang saksi mata mengatakan sumber api berasal dari kebocoran selang gas di dapur warung makan milik warga bernama Sadiah.Tak ada korban jiwa maupun luka-luka dalam peristiwa tersebut. Aparat Polsek Kalideres menyelidiki penyebab kebakaran.
Ong Suhirman | Jakarta