Lestarikan Budaya, Mahasiswa Gelar Pameran Batik Etnis Sumatera Utara 

batik 1
batik 1 (Foto : )
Puluhan motif batik dari berbagai etnis di Sumatera Utara yang dipamerkan di Galeri Seni Rupa Fakultas Bahasa dan Seni FBS Universitas Negeri Medan (Unimed).  Pameran batik ini merupakan hasil karya mahasiswa.
Pameran yang digelar pada Senin (9/9/2019) ini  merupakan bagian dari aplikasi pembelajaran Mata Kuliah Kriya Batik, yang ditempuh mahasiswa di semester empat di akhir perkuliahan. Para mahasiswa wajib memamerkan hasil karyanya. Meski hanya sebagai tugas di akhir kuliah, batik karya mahasiswa tersebut layak untuk diapresiasi.[caption id="attachment_228030" align="alignnone" width="300"]
batik 2 Berbagai motif batik etnis Sumatera Utara (Foto: ANTV/Joko Irawan)[/caption]Para mahasiswa dengan sungguh-sungguh menciptakan satu karya seni yang nilainya cukup tinggi. Apalagi batik motif Sumatera Utara saat ini mulai berkembang dan digandrungi oleh masyarakat.  Untuk melestarikan budaya, para mahasiswa mengusung karya mereka dalam karya seni dengan membuat motif batik yang mencirikan beragam etnis di Sumatera Utara.[caption id="attachment_228031" align="alignnone" width="300"] batik 3 Pengunjung melihat salah satu motif batik etnis Sumatera Utara (Foto: ANTV/ Joko Irawan)[/caption]Menurut ketua panitia pameran, Maulana Yusuf Arrasid, dalam proses belajar mengajar harus ada produk pembelajaran, salah satunya karya seni. “Kita membuat artikel ilmiah tentang batik, ada juga bahan tentang batik. Tidak hanya itu, bagaimana kita mensosialisasikan dan juga mengenalkan kepada masyarakat mengenai batik,  motifnya dari budaya lokal,  itulah yang membedakan batik Sumatera dari batik luar Sumatera Utara, “ ujar Maulana Yusuf Arrasid.Dalam pameran batik tersebut ada motif batik dari Batak Toba, Karo, Mandailing, Simalungun, Dairi, Nias dan Melayu. Dalam pameran batik yang berlangsung mulai 9 September hingga 11 September ini mahasiswa juga menggelar demo membatik di depan galeri. Setiap pengunjung yang datang diberi kesempatan untuk membuat batik, dan panitia telah menyediakan kain, canting dan lilin bagi pengunjung yang ingin mencoba menggambar motif batik. Joko Irawan |Medan, Sumatera Utara