Acara Meet And Greet Ramai Penonton, Tapi Bunda Corla Tak Bisa Lihat dengan Jelas

Bunda Corla (Foto : Instagram: @corla_2)

Antv – Beberapa hari lalu, Bunda Corla menggelar acara meet and greet di kawasan Jakarta. Meski sempat menuai pro dan kontra karena acara tersebut berbayar, namun meet and greet itu berjalan dengan lancar dan ramai.

Ivan Gunawan sebagai salah satu orang yang terlibat dalam acara tersebut tampak selalu menemani Bunda Corla ketika acara berlangsung. Ivan sempat menuntun dan menggandeng Bunda Corla untuk berjalan menuju panggung.

Ramainya kerumunan penggemar pada acara meet and greet Bunda Corla saat itu rupanya, tak begitu terlihat jelas oleh Bunda Corla. Hal itu diungkapkan oleh Ivan Gunawan di salah satu program acara televisi swasta.

"Kalau ditanya itu bunda konser gimana ngeliat orang ramai banget, jujur aja dia gak ngeliat," kata Ivan Gunawan, dikutip pada Rabu, 25 Januari 2023.

"Enggak lihat, enggak tampak," timpal Bunda Corla yang juga hadir dalam acara tersebut.

Diketahui, Bunda Corla memang memiliki mata minus sehingga tidak dapat melihat dengan jelas saat acara berlangsung. Ditambah Bunda Corla tak mengenakan kaca mata saat itu.

"Jadi dia dari panggung, jalan menuju ke panggung satunya, itu gue tuntun, bun ini tangga, dia naik," lanjutnya.

"Dia gak ngeliat, karena memang minusnya udah gede," ungkap Ivan.

Meet And Greet Bunda Corla. (Foto: Instagram @corla_2)

Bunda Corla tampak cantik dengan mini dress berwarna silver yang dipadupadankan dengan heels berwarna senada. Belum lagi, rambutnya yang ditata curly gantung semakin membuatnya tampak memukau.

Penampilan Bunda Corla selama meet and greet menjadi sorotan publik. Banyak yang salah fokus dengan tubuh Bunda Corla yang tampak langsing dan staminanya cukup banyak untuk seusianya.

“Dgn umur sgitu body msh bagus energic bgt... sehat trus bundakuhhh,” kata netizen dikutip dari Instagram Bunda Corla, Minggu, 22 Januari 2023.