Bintang Emon Bajak Instagram Alca Octaviani, Posting Foto-Foto Narsis

Alca dan Bintang (Foto : )

Bintang Emon dan Alca Octaviani tak jarang kerap memamerkan keromantisan mereka melalui media sosial Instagramnya. Keduanya resmi menikah pada tanggal 24 Juli 2022 lalu, tingkah yang kerap ditunjukan Bintang Emon memang kerap mengundang gelak tawa. Baru-baru ini, Bintang Emon diduga tengah membajak akun Instagram milik sang istri, Alca Octaviani dan mengunggah beberapa potret dirinya dengan membubuhkan tulisan-tulisan kocak yang memuji Bintang. Tak hanya membagikan di Instagram Story, Bintang kemudian juga membagikan potret-potret pujian tersebut melalui feed. Bintang juga menuliskan caption kocak di unggahan tersebut.

"Hihihi, #suamiku#luckywife," tulis Bintang dalam akun Instagram Alca Octaviani seperti dikutip pada Senin, 15 Agustus 2022. Tak hanya satu, dalam beberapa potret postingan yang diunggah kembali, terlihat foto bintang emon dengan bertuliskan kata-kata memuji dirinya. [caption id="attachment_556929" align="alignnone" width="1080"] (Foto: Instagram @alcaoctvn)[/caption] “Kenapa ada orang seganteng ini,” tulis Bintang Emon. [caption id="attachment_556930" align="alignnone" width="1080"] (Foto: Instagram @alcaoctvn)[/caption] “Gimana ya, dia tuh sosok suami ideal banget,” tulis di potret lainnya. Kelakuan Bintang tersebut mengundang reaksi beragam dari warganet yang kemudian beramai-ramai memenuhi kolom komentar dalam postingan Instagram Alca Octaviani. "Mana yg begini bakal seumur hidup lagi," tulis seorang netizen. "Kak alca kamu kuat yaaa yang tabah kakkkk," susul yang lain. "Foto sendiri, post sendiri. bintang stres," ucap netizen. "Alca kasian bgt punya suami kerjanya cuma bajak instagram," imbuh netizen lain.